Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Mauricio Souza Sebut Permainan Madura United FC Berkembang
Olahraga
24 jam yang lalu
Mauricio Souza Sebut Permainan Madura United FC Berkembang
2
Pesta Mewah Victoria Beckham Rayakan Ultah ke-50
Umum
24 jam yang lalu
Pesta Mewah Victoria Beckham Rayakan Ultah ke-50
3
Kolovos Hafal Lagu Anak-anak Indonesia
Olahraga
23 jam yang lalu
Kolovos Hafal Lagu Anak-anak Indonesia
4
Persija Jakarta Nodai Pesta HUT Barito
Olahraga
23 jam yang lalu
Persija Jakarta Nodai Pesta HUT Barito
5
Simen Lyngbo Akui Timnas U 23 Indonesia Makin Kuat
Olahraga
23 jam yang lalu
Simen Lyngbo Akui Timnas U 23 Indonesia Makin Kuat
6
Teco Sebut Peran Penting Suporter Dan Bola Mati
Olahraga
23 jam yang lalu
Teco Sebut Peran Penting Suporter Dan Bola Mati
Home  /  Berita  /  Riau

Lolos ke Tahap Dua Seleksi Timnas U-19, Siswa SMAN 1 Dayun Ini dapat Pesan Khusus dari Bupati Syamsuar

Lolos ke Tahap Dua Seleksi Timnas U-19, Siswa SMAN 1 Dayun Ini dapat Pesan Khusus dari Bupati Syamsuar
M Rofiul Mukminin, saat berfoto bersama dengan Bupati Siak, Syamsuar. (istimewa)
Selasa, 07 Maret 2017 22:20 WIB
Penulis: Muslikhin Effendy
SIAK SRI INDRAPURA- Orang tua mana yang tak akan bangga melihat anaknya berprestasi dan bisa membanggakan serta bisa berguna bagi orang sekitar.

Tak hanya orangtua, Guru dan Kepala Sekolah yang setiap hari membimbing dengan mencurahkan segala ilmunya, juga pastinya turut bahagia dan bangga, jika anak didiknya bisa mengharumkan nama sekolahnya.

Ya, M Rofiul Mukminin, adalah salah satu diantara 9 remaja Riau yang dinyatakan lolos seleksi pemain Timnas U-19 dan maju ke seleksi tahap dua di Pekanbaru, pada tanggal 8-9 Maret 2017.

Hal ini diungkapkan Kepala Sekolah SMAN 1 Dayun Komaryatin, saat berbincang dengan GoNews.co, Selasa (7/3/2017) melalui pesan Whatsapp. "Bangga dan terharu, meskipun belum benar-benar lolos menjadi pilihan pelatih Indra Sjafri, tapi setidaknya ada kesempatan ditahap kedua. Apalagi pesertanya kan ratusan, yang lolos 9 orang salah satunya anak didik kami," ujarnya.

Agar seleksi berikutnya berjalan tanpa hambatan, M Rofiul Mukminin secara khusus meminta doa dan restu dari orang nomor satu di Kabupaten Siak. Siang tadi, Selasa (7/3/2017), Bupati Siak Syamsuar memberikan semangat dan motivasi agar M Rofiul tetap bersemangat mengejar cita-citanya.

"Iya tadi anak didik kami berkesempatan bertemu langsung dengan pak Bupati. Sebagai warga yang baik tentunya sowan, atau bersilaturhami sekaligus minta doa dan restunya," papar Komaryatin.

Usai bertemu Bupati Syamsuar kata dia, M Rofiul langsung bertolak ke Pekanbaru, untuk mengikuti seleksi tahap dua Timnas U-19 regional Sumatera. Dirinya selaku orangtua kedua di Sekolah, berterimakasih kepada seluruh masyarakat Siak, alumni SMAN 1 Dayun dan semua yang memberi dukungan ke M Rofiul.

"Pada intinya Pak Syamsuar memberi pesan khusus, agar M Rofiul tidak mudah menyerah, bisa menggapai semua cita-citanya, terus rendah hati serta berjuang keras agar bisa membanggakan Kabupaten Siak, dan Provinsi Riau pada umumnya," beber Komaryatin.

Untuk diketahui, M Rofiul dinyatakan lolos ke seleksi tahap kedua bersama 8 pemain asal Riau lainnya yang akan berebut posisi dengan pemain dari Aceh, Sumbar, Sumut dan Jambi, guna menuju Senayan.

Berikut 9 Pemain U-19 asal Riau, yang melaju ke seleksi tahap dua:

1. Syarifuddin Hidayahtullah

2. Alan Sabilah

3. Wahyu Ramadhan

4. Ilham Syafri Noer

5. Ali Muhammad Ichsan

6. M Rofi'ul Mukminin

7. Faizan

8. Rahma Niko

9. Firman Nur Alim. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/