Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Lewat Permainan Kreatif, Adit Taklukan Uzair di Babak Kelima
Olahraga
22 jam yang lalu
Lewat Permainan Kreatif, Adit Taklukan Uzair di Babak Kelima
2
KPU DKI Gelar Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubernur Jakarta
Pemerintahan
22 jam yang lalu
KPU DKI Gelar Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubernur Jakarta
3
Jet Pribadi Sandra Dewi Diselidiki Kejagung dalam Kasus Korupsi PT Timah
Hukum
22 jam yang lalu
Jet Pribadi Sandra Dewi Diselidiki Kejagung dalam Kasus Korupsi PT Timah
4
Johnny Depp Berencana Beli Kastil Tua Bersejarah di Italia
Umum
21 jam yang lalu
Johnny Depp Berencana Beli Kastil Tua Bersejarah di Italia
5
Ditanya Kemungkinan Rujuk dengan Farhat Abbas, Nia Daniaty Pilih Bungkam
Umum
22 jam yang lalu
Ditanya Kemungkinan Rujuk dengan Farhat Abbas, Nia Daniaty Pilih Bungkam
6
PJ Gubernur Ribka Haluk Buka UKW Perdana Papua Tengah
Umum
21 jam yang lalu
PJ Gubernur Ribka Haluk Buka UKW Perdana Papua Tengah
Home  /  Berita  /  Lingkungan

Dibuka Bupati Inhil, Ribuan Masyarakat Berbondong-ondong Saksikan MTQ Tingkat Kecamatan Enok

Dibuka Bupati Inhil, Ribuan Masyarakat Berbondong-ondong Saksikan MTQ Tingkat Kecamatan Enok
Rabu, 23 Agustus 2017 19:22 WIB
Penulis: Rida Ayu Agustina
TEMBILAHAN- Bupati Indragiri Hilir, HM Wardan secara resmi membuka kegiatan Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat Kecamatan Enok, Selasa (22/8/2017) malam. Terlihat ribuan masyarakat memadati tempat acara dilaksanakan.

Sebelum pelaksanaan pembukaan MTQ, Bupati Inhil dampingi langsung oleh ketua TP PKK Inhil Zulaikha Wardan, melakukan penyerahan bantuan program K3S kepada kaum duafa dan kaum jompo sebelum pembukaan MTQ berlangsung.

''Alhamdulullah, mulai tahun ini MTQ atau STQ sudah dilaksakan mulai tingkat desa/kelurahan, saya sudah sering diundang hadir untuk membuka MTQ tingkat kelurahan dan desa, malam ini kita hadir untuk tingkat Kecamatan Enok,'' ujar Bupati Inhil, HM Wardan saat membuka MTQ Kecamatan Enok.

Diselenggarakannya MTQ ini, dikatakan Bupati bertujuan demi syiar islam sekaligus mencetak generasi qur'ani, pencinta dan pengamal Al-Qur'an.

''Kemudian yang tidak kalah pentingya, memalui MTQ yang dimulai tingkat desa dan kelurahan hingga kecamatan ini, diharapkan semua pesertanya benar-benar akan tumbuh dan tersaring dari anak-anak desa/ kelurahan, kampung kita sendiri, tidak boleh lagi mengambil dari daerah lain sebagai peserta,'' lanjutnya.

Bupati juga mengatakan, pelaksanaan MTQ di Kecamatan Enok dinilai memiliki persiapan yang matang, karena dari penyelenggaraan hampir setara dengan kegiatan di kabupaten.

''Oleh karena itu, saya atas nama Pemkab Inhil sangat berterima kasih kepada panitia yang sudah mempersiapkan acara ini yang saya nilai sudah sangat baik,'' tukas HM Wardan.

Sementara itu, menurut Kabag Kesra Setdakab Inhil, HM Arifin yang turut hadir mendampingi Bupati menjelaskan, di tahun 2017 ini, hampir semua kecamatan sudah melaksanakan MTQ.

Dikatakan pria yang juga menjabat sebagai Sekretaris Umum LPTQ Inhil ini hanya tinggal beberapa kecamatan saja yang belum melaksanakan MTQ.

''Kita sudah ingatkan melalui LPTQ kepada camat dan Ketua LPTQ Kecamatan, agar melaksanakan MTQ tingkat kecamatan paling lambat sebelum bulan Oktober 2017, guna pempersiapkan Kafilah untu mengikuti MTQ tingkat kabupaten yang direncanakan aka dilaksanakan pada awal Oktober 2017 di Pulau Kijang, Kecamatan Reteh,'' jelas HM Arifin.(ayu)

Kategori:Lingkungan
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/