Home  /  Berita  /  GoNews Group

Keputusan Zulhas agar Tuan Rumah Kongres PAN jadi Kewenangan SC dan OC, Dinilai Tepat

Keputusan Zulhas agar Tuan Rumah Kongres PAN jadi Kewenangan SC dan OC, Dinilai Tepat
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (kiri), Wasekjen DPP PAN Irvan Herman MMRS (kanan). (Foto: Ist.)
Minggu, 22 Desember 2019 18:18 WIB
JAKARTA - Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) memutuskan agar tuan rumah Kongres PAN dibahas bersama oleh Steering Committee (SC) dan Organizing Committee (OC). Keputusan ini diambil dalam Rapat Harian DPP partai berlambang matahari putih itu.

Zulhas, menunjuk Sekjen PAN, Eddy Soeparno sebagai Ketua SC dan Ketua DPW PAN DKI, Eko Hendro Purnomo (Eko Patrio) sebagai Ketua OC.

Ketua DPW PAN Kalimantan Barat, Boyman Harun menilai, sikap tegas Zulhas justru menunjukkan independensinya sebagai Ketua Umum.

“Di satu sisi beliau tetap menghormati Pak Amien, tapi di sisi lain beliau tetap tegas mengambil keputusan,” kata Anggota Komisi V DPR RI itu kepada wartawan, Minggu (22/12/2019).

Sementara itu, Ketua DPW PAN Banten, Masrori, meyakinkan bahwa sikap tegas Zulhas di Rapat Harian itu didukung oleh kader-kader di DPW dan DPD.

“Apa yang dilakukan Bang Zul sudah tepat dalam kerangka organisasi. Memang seharusnya Ketua Umum adalah mandataris yang berhak menentukan keputusan keputusan strategis,” kata Masrori.

Keputusan Zulhas terkait SC dan OC tersebut, tersiar beriring dengan kabar bahwa Zulhas "kabur" dari forum rapat. Hal ini, dibantah Wasekjen DPP PAN, Irvan Herman MMRS.

“Yang sebenarnya terjadi adalah ketika Ketua Umum sudah memutuskan dengan tegas Ketua SC dan Ketua OC Kongres, ada oknum-oknum kader yang tidak terima. Mereka ini mencoba menyerang secara fisik Ketua Umum dan Sekjen,” jelas kader muda yang menjabat Panwil PAN Riau itu.

Seperti diketahui Rapat Harian DPP PAN yang digelar Jum’at (20/12/2019) lalu, hampir ricuh karena adanya oknum kader yang berusaha menggagalkan pengambilan keputusan oleh Zulhas selaku Ketua Umum. Kabar ini juga menegaskan, bahwa lokasi Kongres Partai Amanat Nasional (PAN) masih menunggu hasil kerja SC dan OC.***

Editor:Muhammad Dzulfiqar
Kategori:DKI Jakarta, Politik, GoNews Group
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/