Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
PSSI Terima Kasih pada Suporter Yang Dukung Timnas Indonesia
Olahraga
22 jam yang lalu
PSSI Terima Kasih pada Suporter Yang Dukung Timnas Indonesia
2
Rizky Akan Terus Jaga Performa Menuju Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
22 jam yang lalu
Rizky Akan Terus Jaga Performa Menuju Olimpiade 2024 Paris
3
Indra Sjafri Genjot Fisik Timnas U-20 Indonesia
Olahraga
22 jam yang lalu
Indra Sjafri Genjot Fisik Timnas U-20 Indonesia
4
Pemkab Kepulauan Seribu Peringati Pekan Imunisasi Dunia 2024
Pemerintahan
23 jam yang lalu
Pemkab Kepulauan Seribu Peringati Pekan Imunisasi Dunia 2024
5
Kesit Budi Handoyo Siapkan Pakta Integritas untuk Kepengurusan PWI Jaya 2024-2029
Umum
20 jam yang lalu
Kesit Budi Handoyo Siapkan Pakta Integritas untuk Kepengurusan PWI Jaya 2024-2029
6
Dewi Sandra Soroti Pentingnya Produk Halal di Brave Beauty Summit Qatar
Umum
20 jam yang lalu
Dewi Sandra Soroti Pentingnya Produk Halal di Brave Beauty Summit Qatar
Home  /  Berita  /  Pemerintahan

Rapat Inspektorat se-Aceh Digelar di Takengon

Rapat Inspektorat se-Aceh Digelar di Takengon
Peserta Rapat Inspektorat se-Aceh saat mengikuti rapat koordinasi tingkat pengawasan di Takengon, Aceh Tengah, Rabu (9/11/2016). [Syamsul Bahri Robby]
Rabu, 09 November 2016 20:02 WIB
Penulis: Syamsul Bahri Robby

TAKENGON - Aparatur Inspektorat Kabupaten/Kota se-Aceh berkumpul di Takengon menggelar rapat Koordinasi Pengawasan Tingkat Daerah 2017, Rabu (9/11/2016) di Oproom Setdakab Aceh Tengah. Rapat yang digelar 2 hari tersebut menurut ketua panitia yang juga merupakan Inspektur Aceh Tengah, Tamrin Elashri, diikuti sekitar 150 orang peserta. 

"Ada beberapa kegiatan yang dilakukan selama acara,” ungkap Tamrin disela pembukaan rapat.

Lebih rinci Tamrin menguraikan, kegiatan yang dilakukan mulai dari seminar tentang teknis penyusunan program kerja pengawasan tahun 2017, kemudian juga dilakukan pertemuan Inspektur se- Provinsi Aceh tentang laporan hasil pengawasan terhadap perkembangan dana desa.

Rapat juga membahas draft program kerja pengawasan tahunan Inspektorat Aceh dan Inspektorat kabupaten/kota se-Aceh. Di bagian akhir, rapat ditutup dengan penandatanganan nota kesepakatan tentang program kerja pengawasan tahunan.

Baca: PNS Harus Komunikatif dengan Masyarakat

"Mudah-mudahan melalui pertemuan Inspektorat se-Aceh di Takengon kali ini ada hal-hal baru yang dapat digunakan untuk meningkatkan kinerja pengawasan di daerah," imbuh Tamrin.

Pembukaan rapat turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Aceh Tengah, Karimansyah dan narasumber dari Inspektorat Jenderal Kemendagri. Rapat dibuka oleh Gubernur Aceh melalui sambutan tertulis yang dibacakan oleh Inspektur Aceh, Abdul Karim.

Baca: Inspektorat Periksa Perangkat Empat Desa 

Editor:Yudi
Kategori:Pemerintahan
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/