Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
17 jam yang lalu
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
2
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
Olahraga
18 jam yang lalu
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
3
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
Umum
16 jam yang lalu
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
4
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
Olahraga
18 jam yang lalu
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
5
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
Olahraga
17 jam yang lalu
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
6
Srikandi PLN Mengajar, Mahasiswa LP3I Jakarta Gali Lebih Dalam Peran Humas di Era Digital
Umum
3 jam yang lalu
Srikandi PLN Mengajar, Mahasiswa LP3I Jakarta Gali Lebih Dalam Peran Humas di Era Digital
Home  /  Berita  /  Riau

Cari Pemain, Indra Sjafri Seleksi Timnas U-19 Tahap Akhir di Pekanbaru

Cari Pemain, Indra Sjafri Seleksi Timnas U-19 Tahap Akhir di Pekanbaru
Ilustrasi, Indra Sjafri saat seleksi pemain di Atambua. (Tempo)
Selasa, 28 Februari 2017 17:20 WIB
Penulis: Muslikhin Effendy
PEKANBARU - Pelatih tim nasional U-19 Indra Sjafri menggelar seleksi pesepak bola muda untuk memperkuat skuad asuhannya di Stadion Utama Riau, Kota Pekanbaru, Selasa (28/2/2017).

Sebanyak 30 pemain sepak bola muda berusia di bawah 18 tahun dari berbagai kabupaten dan kota di Provinsi Riau mengikuti seleksi tersebut.

"Saya tidak bisa gambarkan pemain yang dipanggil ke Timnas, yang jelas ada beberapa pemain (dari Riau) yang punya kesempatan dipanggil," kata Indra kepada Antara.

Indra mengatakan bahwa Pekanbaru merupakan kota terakhir yang disinggahinya untuk seleksi timnas U-19 tersebut. Indra mengatakan bahwa Papua merupakan regional terakhir yang ia sambangi sebelum ke Kota Pekanbaru.

"Kemarin semua sudah berakhir, tanggal 26 terakhir di Papua, dan sekarang yang terakhir di sini," ujarnya.

Menurut dia, hasil dari seleksi ini kemudian akan dibawa ke Jakarta untuk kemudian diputuskan siapa pemain muda yang berhak mengikuti seleksi skuat muda Garuda gelombang pertama.

Hasil seleksi dari sejumlah daerah di Indonesia itu, katanya akan diumumkan pada 4 Maret mendatang.

"Semua hasil regional kita input datanya. Kita bandingkan dengan hasil seleksi Asprov (Asosiasi Provinsi) lain. Tanggal 4 Maret kita panggil untuk seleksi nasional," urainya.

Pelatih yang pernah membawa Indonesia juara AFF U-19 ini menjabarkan bahwa pada seleksi nasional nanti para pemain akan menghadapi seleksi lebih ketat pada 5-8 Maret. Di antara pemeriksaan itu adalah kesehatan, psikotes, fisik, dan pengamatan langsung seperti yang dilakukan di sejumlah Asprov.

Kemudian, pascaseleksi timnas U-19 akan melakukan pemantapan tim terpilih pada 11 Maret 2016.

Akan tetapi, para pemain yang masuk skuat tidak bisa "ongkang-ongkang kaki" karena sistem promosi-degradasi masih terus berjalan.

Timnas U-19 akan membawa nama Indonesia di Piala AFF U-18 di Myanmar pada September 2017, kualifikasi-putaran final Piala Asia tahun 2018 dan diharapkan bisa menembus Piala Dunia U-20 tahun 2019. ***

Sumber:antara dan tempo
Kategori:Olahraga, Riau, Peristiwa, Umum
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/