Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
PSSI Terima Kasih pada Suporter Yang Dukung Timnas Indonesia
Olahraga
23 jam yang lalu
PSSI Terima Kasih pada Suporter Yang Dukung Timnas Indonesia
2
Rizky Akan Terus Jaga Performa Menuju Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
23 jam yang lalu
Rizky Akan Terus Jaga Performa Menuju Olimpiade 2024 Paris
3
Indra Sjafri Genjot Fisik Timnas U-20 Indonesia
Olahraga
23 jam yang lalu
Indra Sjafri Genjot Fisik Timnas U-20 Indonesia
4
Pemkab Kepulauan Seribu Peringati Pekan Imunisasi Dunia 2024
Pemerintahan
24 jam yang lalu
Pemkab Kepulauan Seribu Peringati Pekan Imunisasi Dunia 2024
5
Kesit Budi Handoyo Siapkan Pakta Integritas untuk Kepengurusan PWI Jaya 2024-2029
Umum
21 jam yang lalu
Kesit Budi Handoyo Siapkan Pakta Integritas untuk Kepengurusan PWI Jaya 2024-2029
6
Dewi Sandra Soroti Pentingnya Produk Halal di Brave Beauty Summit Qatar
Umum
21 jam yang lalu
Dewi Sandra Soroti Pentingnya Produk Halal di Brave Beauty Summit Qatar
Home  /  Berita  /  Pendidikan

Sebelum Pacu Jalur Dimulai, Masyarakat Sempatkan Membaca di Pustaka Keliling

Sebelum Pacu Jalur Dimulai, Masyarakat Sempatkan Membaca di Pustaka Keliling
Anak-anak Cerenti sedang membaca buku di Pustaka Keliling.
Kamis, 06 Juli 2017 20:10 WIB
Penulis: Wirman Susandi
CERENTI - Ramainya pengunjung untuk menyaksikan pacu jalur di Tepian Nyiur Melambai Cerenti, ternyata tak disia-siakan tim Pustaka Keliling Kuansing. Terlihat warga Cerenti antusias melihat koleksi buku perpustakaan keliling sebelum gelaran pacu dimulai, Kamis (6/7/2017).

Tidak hanya anak-anak dan orang dewasa yang melihat koleksi buku, tapi beberapa aparat kepolisian Polres Kuansing juga tertarik untuk melihat dan membaca literatur yang ada.

"Dari perpustakaan mana, Bang? Selama ini kok jarang terlihat," ujar salah seorang personil Polisi yang kebetulan bertugas jaga di lokasi acara. Menurutnya, keberadaan pustaka keliling sangat baik dan positif.

Sementara Andri, warga desa Sikakak Cerenti yang tengah berjualan undian pacu jalur, mengaku terkesan setelah sempat melihat dan membaca beberapa buku. "Kalau seperti enak juga, Bang, sembari nonton pacu jalur, dilayani membaca buku oleh pustaka keliling. Semoga ini tetap berlanjut dan pustaka keliling lebih banyak lagi hadir ke tengah masyarakat," ujar Andri polos.

Sementara Ibur, salah seorang Ninik mamak di Kecamatan Cerenti mengaku senang dengan kehadiran pustaka keliling. Sebagai orang yang dituakan selangkah, dirinya senang dengan harapan anak cucu diberikan layanan membaca buku lebih banyak.

Sementara Tim Layanan Pustaka Keliling Kuansing, Hevi Heri Antoni,S.Sos, MSi didampingi Viktor dan Ade menyebutkan kegiatan layanan ini akan dilakukan di setiap arena pacu jalur. Namun demikian setiap momen yang melibatkan orang banyak, pustaka keliling juga akan andil.

Sedangkan Kadis Perpustakaan dan Kearsipan, Drs. Azhar, MM menyatakan sudah program dinasnya untuk memberikan layanan di setiap ada keramaian seperti pacu jalur.***

Kategori:Pendidikan
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/