Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Lewat Permainan Kreatif, Adit Taklukan Uzair di Babak Kelima
Olahraga
9 jam yang lalu
Lewat Permainan Kreatif, Adit Taklukan Uzair di Babak Kelima
2
KPU DKI Gelar Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubernur Jakarta
Pemerintahan
9 jam yang lalu
KPU DKI Gelar Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubernur Jakarta
3
Jet Pribadi Sandra Dewi Diselidiki Kejagung dalam Kasus Korupsi PT Timah
Hukum
8 jam yang lalu
Jet Pribadi Sandra Dewi Diselidiki Kejagung dalam Kasus Korupsi PT Timah
4
Johnny Depp Berencana Beli Kastil Tua Bersejarah di Italia
Umum
8 jam yang lalu
Johnny Depp Berencana Beli Kastil Tua Bersejarah di Italia
5
Ditanya Kemungkinan Rujuk dengan Farhat Abbas, Nia Daniaty Pilih Bungkam
Umum
8 jam yang lalu
Ditanya Kemungkinan Rujuk dengan Farhat Abbas, Nia Daniaty Pilih Bungkam
6
PJ Gubernur Ribka Haluk Buka UKW Perdana Papua Tengah
Umum
8 jam yang lalu
PJ Gubernur Ribka Haluk Buka UKW Perdana Papua Tengah
Home  /  Berita  /  Ekonomi

Bank Riau Kepri Termasuk 6 BPD Pertama Dalam 'Integrasi Switching BPD One'

Bank Riau Kepri Termasuk 6 BPD Pertama Dalam Integrasi Switching BPD One
Terlihat Dalam gambar, Pindiv IT Bank Riau Kepri Wan Mukhlis, memdemokan transfer dari Bank Riau Kepri ke Bank SulutGo melalui ATM pada ''Integrasi Switching'' yang dinamakan ''BPD One''. Peragaan itu disaksikan langsung oleh Deputy Komisioner OJK Teguh S
Senin, 26 Februari 2018 11:40 WIB

MANADO - Bank Riau Kepri sebagai bank kabanggaan masyarakat Riau dan Kepri menjadi pionir dalam launching BPD One sebagai integrasi switching BPD oleh Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda). Kegiatan ini diikuti oleh sejumlah BPD seperti Bank DKI, Bank BJB, Bank SulutGo, Bank BPD Bali, dan Bank Sulselbar. Asbanda menargetkan BPD One ditargetkan diikuti oleh 27 BPD seluruh Indonesia selambat-lambatnya Desember tahun ini.

Peluncuran BPD One ini dilakukan pada Pertemuan Nasional Bank Pembangunan Daerah Seluruh Indonesia (BPD SI) yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Panin Sula Manado, Sulawesi Utara Kamis (22/2/2018). Pada kegiatan yang dihadiri oleh seluruh Komut dan Direksi BPD seluruh Indonesia tersebut Bank Riau Kepri termasuk 6 bank pertama dari BPD seluruh Indonesia yang mengimplementasikan integrasi switching BPD guna mendukung Transformasi BPD di bidang IT dengan pilot program “Integrasi Switching” yang dinamakan “BPD One”.

Bank Riau Kepri bersama BPD lainnya seperti Bank DKI, Bank BJB, Bank SulutGo, Bank BPD Bali, dan Bank Sulselbar langsung mendemonstrasikan transaksi perbankan di Anjungan Tunai Mandiri (ATM) serta teller seperti tarik tunai, transfer, cek saldo dan sebagainya. Demonstrasi ini disaksikan langsung oleh Ketua Umum  Asbanda Kresno Sediarsi yang juga Dirut Bank DKI, Dirut Bank Riau Kepri Dr. Irvandi Gustari beserta Pemimpin Divisi IT Wan Muklis dan masing-masing Dirut beserta Pemimpin Divisi BPD lainnya.

Bank pembangunan daerah se-Indonesia meluncurkan BPD One sebagai wujud dari transformasi bank daerah menyambut era digitalisasi dunia perbankan.

Masih pada acara selain integrasi switching BPDSI  juga telah di-launching produk hasil dari transformasi BPD berupa buku pedoman perusahaan, logo bersama, dan tagline BPDSI diikuti penandatanganan komitmen BPDSI dalam implementasi program transformasi.

Ketua Umum Asbanda Kresno Sediarsi mengungkapkan program transformasi yang diluncurkan sejak 2015 berjalan sesuai dengan yang ditentukan dan beberapa hal sudah dicapai. Asbanda, lanjutnya, meluncurkan buku pedoman perusahaan terkait tata kelola perusahaan yang baik (good corporate governance/GCG) dan human capital. Oleh karena itu, dia berharap agar seluruh BPD menerapkan pedoman tersebut.

Selain itu, Asbanda meluncurkan logo dan tagline bersama yang merupakan identitas bersama BPD se-Indonesia. Logo bersama itu merepresentasikan bahwa BPD adalah satu grup meskipun operasionalnya dijalankan masing-masing.

Ditemui usai acara Dirut Bank Riau Kepri DR. Irvandi Gustari menyambut baik program yang dilaksanakan oleh Asbanda ini, sudah saatnya untuk BPD seluruh Indonesia bersatu demi meningkatkan jasa layanan perbankan. (rls)

Editor:Hermanto Ansam
Kategori:Ekonomi
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/