Home  /  Berita  /  Riau

Pekerja PT NSP Tewas Diterkam Buaya

Pekerja PT NSP Tewas Diterkam Buaya
Sabtu, 14 April 2018 21:59 WIB
Penulis: Safrizal
SELATPANJANG - Seorang pekerja PT National Sago Prima (NSP) Tebingtinggi Timur, Hongkiat (18) tewas diterkam buaya, Sabtu (14/4/2018). Saat itu, korban disebut-sebut sedang merakit tual sagu untuk dibawa ke PT NSP.

Menurut informasi yang beredar, Hongkiat diterkam buaya sekitar pukul 09.00 WIB.

Pagi itu, pemuda berusia 18 tahun tersebut akan membawa tual sagu ke PT NSP di Kepaubaru. Ia pun turun ke air untuk merakit tual sebelum dibawa ke kilang.

Malang tak berbau, tubuh Hongkiat tiba-tiba diterkam buaya. Dan setelah beberapa menit hilang (tenggelam).

Teman kerjanya dan warga sekitar langsung melakukan pencarian.

Jasad Hongkiat baru ditemukan sekitar pukul 14.00 WIB.

Saat ditemukan, Hongkiat tak lagi bernyawa. Di pergelangan kaki kanannya terdapat luka menganga bekas terkaman hewan air yang buas itu.

Hongkiat pun langsung dibawa ke kampungnya di Kepaubaru.

Informasi ini dibenarkan Kapolres Kepulauan Meranti AKBP La Ode SH.

"Diterkam buaya, dia seorang karyawan buruh PT NSP pada saat menarik tual sagu milik PT NSP," kata Kapolres La Ode.

Hingga berita ini diterbitkan, belum ada klarifikasi resmi dari PT NSP. ***

Kategori:Peristiwa, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/