Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
Olahraga
6 jam yang lalu
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
2
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
Olahraga
5 jam yang lalu
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
3
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
4 jam yang lalu
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
4
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
Umum
4 jam yang lalu
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
5
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
Olahraga
4 jam yang lalu
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
Home  /  Berita  /  GoNews Group

Dibungkam Tiongkok, Uber Indonesia Jadi Runner Up Grup D

Dibungkam Tiongkok, Uber Indonesia Jadi Runner Up Grup D
Rabu, 23 Mei 2018 18:14 WIB
Penulis: Azhari Nasution
BANGKOK - Tim Uber Indonesia finis di babak penyisihan grup D Piala Uber 2018 sebagai runner up, setelah kalah 2-3 dari Tiongkok, Rabu (23/5). Sementara juara grup diamankan Tiongkok. Kedua tim ini kemudian ke babak perempat final dan menunggu pengundian lawan di babak berikutnya.

Indonesia mencuri dua kemenangan dari sektor tunggal putri. Gregoria Mariska Tunjung dan Ruselli Hartawan sama-sama tampil baik dengan mengalahkan pemain Tiongkok. Padahal keduanya tercatat kalah pada pertemuan terakhir mereka.


Gregoria dengan Gao Fangjie terakhir kalah di BWF World Junior Championships 2016. Namun kini menang 23-21 dan 21-16. Sementara Ruselli membuat kejutan setelah mengalahkan pemain senior Li Xuerui, 15-21, 21-19 dan 21-18. Ruselli dan Li sebelumnya pernah bertemu di BCA Indonesia Open Super Series Premier 2016.

"Pertamanya sempat mikir, wah lawan Li Xuerui bisa nggak ya menang. Tapi akhirnya saya nggak mikirin nama besarnya dia. Anggap latihan lawan senior," kata Ruselli.

Sayang tiga wakil lainnya harus menelan kekalahan dari lawan. Meski begitu manajer tim Piala Thomas dan Uber Indonesia 2018, Susy Susanti, mengapresiasi perjuangan tim Uber saat melawan Tiongkok.

"Tim Uber sudah kerja keras dalam pertandingan tadi dan kami memang harus mengakui keunggulan tim Tiongkok. Khususnya di nomor ganda. Tapi secara keseluruhan penampilan para atlet cukup maksimal," ungkap Susy.

Berikut hasil lengkap pertandingan tim Uber Indonesia melawan Tiongkok:

(Tunggal Putri 1) Fitriani vs Chen Yufei: 10-21, 15-21

(Ganda Putri 1) Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Chen Qingchen/Jia Yifan: 13-21, 19-21

(Tunggal Putri 2) Gregoria Mariska Tunjung vs Gao Fangjie: 23-21, 21-16

(Ganda Putri 2) Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Huang Yaqiong/Tang Jinhua: 16-21, 16-21

(Tunggal Putri 3) Ruselli Hartawan vs Li Xuerui: 15-21, 21-19, 21-18.***

Editor:Muslikhin Effendy
Kategori:GoNews Group, Umum, Peristiwa, Olahraga, DKI Jakarta
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/