Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Avril Lavigne Anggap Teori Konspirasi Tentangnya Sebagai Bukti Awet Muda
Umum
22 jam yang lalu
Avril Lavigne Anggap Teori Konspirasi Tentangnya Sebagai Bukti Awet Muda
2
Tak Enak dengan Bea Cukai, Enzy Storia Harap Ada Perbaikan Layanan Publik
Umum
22 jam yang lalu
Tak Enak dengan Bea Cukai, Enzy Storia Harap Ada Perbaikan Layanan Publik
Home  /  Berita  /  Riau

Demi Bela Merah Putih Berkibar di Asian Games, Atlet Kampar Rela Tinggal Istri yang Sedang Melahirkan

Demi Bela Merah Putih Berkibar di Asian Games, Atlet Kampar Rela Tinggal Istri yang Sedang Melahirkan
Tanzil Hadid foto bersama Koni Kampar, anggota DPRD Riau dn anggota DPRD Kampar
Sabtu, 25 Agustus 2018 16:16 WIB
Penulis: Syawal Jose
BANGKINANG - Demi berjuang untuk mengharum Indonesia di ajang Asian Games 2018, Tanzil Hadid, salah seorang atelt peraih medali emas dari cabang dayung rela tinggalkan istri yang sedang melahirkan.

Sebelumnya, Tanzil Hadid pamit dengan keluarga di Kampar Kiri, Kampar, Riau pada Mei 2018 lalu, istrinya saat itu tengah hamil tua, mengandung anak pertamanya. Dan ketika istrinya melahirkan, 19 Juni lalu, Tanzil tak pulang. Ia fokus berlatih.

Tanzil Hadid atlet dayung nomor rowing kelas ringan 8 putra berlaga di Asian Games 2018 yang menyumbangkan emas untuk Indonesia sampaikan terima kasih dukungan dan doa masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Kampar, Riau.

"Ahamdulillah emas untuk Indonesia. Terima kasih doa dan dukungan kawan-kawan, sanak saudara, warga Kampar Kiri, Riau, Indonesia," ungkap Tanzil, Sabtu (25/8/2018).

Tanzil menyebutkan bahwa pada hari ini dirinya sudah berada di kampung halamannya di Desa Teluk Paman Kecamatan Kampar Kiri setelah berjuang untuk Indonesia sejak 19 Juli 2018 lalu.

"Sekarang sudah di kampung (Desa Teluk Paman, red). Saya berangkat  pagi tadi dari Jakarta ke Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru," ujarnya.

Atlet kelahiran 7 Oktober 1991 ini juga menyampaikan terima kasih kepada Koni Kampar dan anggota DPRD Provinsi Riau maupun anggota DPRD Kampar telah berkenan menanti kepulangannya di bandara.

Sementara itu anggota DPRD Provinsi Riau Masnur yang ikut menanti kepulangan Tanzil mengungkapkan dirinya mengaku bangga melihat prestasi yang didapat oleh putra Kampar untuk Indonesia.

"Kita bangga memiliki putra-putra Kampar bisa berprestasi di tingkat nasional. Semoga Tanzil ini bisa menjadi motivasi bagi anak-anak Kampar lainnya untuk berprestasi untuk negeri," sebutnya.

Diberitakan sebelumnya seperti yang dikatakan pelatih dayung Riau, M Amin, selain Tanzil Hadid, masih ada lima atlet dayung Riau lainnya yang turun di Asian Games 2018 juga berpeluang untuk mendapatkan medali emas bagi Indonesia. Lima atlet ini akan berlaga pada hari Ahad (26/8/2018) besok. ***

Kategori:Riau, Olahraga
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/