Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Lewat Permainan Kreatif, Adit Taklukan Uzair di Babak Kelima
Olahraga
10 jam yang lalu
Lewat Permainan Kreatif, Adit Taklukan Uzair di Babak Kelima
2
KPU DKI Gelar Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubernur Jakarta
Pemerintahan
10 jam yang lalu
KPU DKI Gelar Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubernur Jakarta
3
Jet Pribadi Sandra Dewi Diselidiki Kejagung dalam Kasus Korupsi PT Timah
Hukum
10 jam yang lalu
Jet Pribadi Sandra Dewi Diselidiki Kejagung dalam Kasus Korupsi PT Timah
4
Johnny Depp Berencana Beli Kastil Tua Bersejarah di Italia
Umum
9 jam yang lalu
Johnny Depp Berencana Beli Kastil Tua Bersejarah di Italia
5
Ditanya Kemungkinan Rujuk dengan Farhat Abbas, Nia Daniaty Pilih Bungkam
Umum
10 jam yang lalu
Ditanya Kemungkinan Rujuk dengan Farhat Abbas, Nia Daniaty Pilih Bungkam
6
PJ Gubernur Ribka Haluk Buka UKW Perdana Papua Tengah
Umum
9 jam yang lalu
PJ Gubernur Ribka Haluk Buka UKW Perdana Papua Tengah
Home  /  Berita  /  GoNews Group
Liga 1 2018

Fakta Menarik Perseru Selamat Dari Degradasi

Fakta Menarik Perseru Selamat Dari Degradasi
Sabtu, 22 Desember 2018 01:00 WIB
Penulis: Azhari Nasution
SERUI - Ada fakta menarik setelah berakhirnya LIGA 1 2018. Ini terkait Klub Perseru Serui yang secara beruntun dari musim 2017, berjuang selamat dari degradasi sampai pertandingan pekan terakhir.

Di musim 2017, Perseru harus memetik kemenangan di pertandingan terakhir atau pekan ke-34. Lawan yang dihadapi adalah Klub Persib Bandung, di Bandung. Saat itu, memang hanya kemenangan yang bisa menyelamatkan Perseru, di tengah ancaman Semen Padang.

Tapi ternyata Perseru mampu selamat. Mereka menang 2-0 dan Semen Padang harus turun kasta. 

Kemarin di akhir musim 2018, Perseru juga bermain tandang di pekan terakhir. Menghadapi Persipura di Jayapura, Perseru wajib menang untuk mengungguli pesaing di zona merah seperti Mitra Kukar dan Sriwijaya FC.

Hasilnya? Perseru berhasil menang. Bahkan dengan skor identik seperti musim 2017, yaitu 2-0. Suatu kebetulan yang indah.

Fakta menarik ternyata tidak berhenti sampai di situ. Ada nama Silvio Escobar yang mencetak gol dalam laga puputan tersebut. 

Silvio Escobar pada akhir musim 2017 menyumbang satu gol ke gawang Persib. Kemudian di akhir musim 2018, juga mencetak satu gol ke gawang Persipura. Suatu kebetulan yang sangat menarik.

Lantas apakah di musim 2019 Perseru akan punya cerita yang sama? Termasuk Silvio Escobar akankah menjadi "malaikat" penjaga lagi buat Perseru? Kita tunggu saja. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/