Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Kadek Agung Sedih Bali United Kebobolan Di Menit Akhir
Olahraga
22 jam yang lalu
Kadek Agung Sedih Bali United Kebobolan Di Menit Akhir
2
Madura United Persembahkan Kemenangan Untuk Suporter
Olahraga
22 jam yang lalu
Madura United Persembahkan Kemenangan Untuk Suporter
3
PSSI Terima Kasih pada Suporter Yang Dukung Timnas Indonesia
Olahraga
19 jam yang lalu
PSSI Terima Kasih pada Suporter Yang Dukung Timnas Indonesia
4
Riski Afrisal Langsung Fokus Penuh Untuk Laga Leg Kedua
Olahraga
22 jam yang lalu
Riski Afrisal Langsung Fokus Penuh Untuk Laga Leg Kedua
5
Rizky Akan Terus Jaga Performa Menuju Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
18 jam yang lalu
Rizky Akan Terus Jaga Performa Menuju Olimpiade 2024 Paris
6
Borneo FC Sudah Tampilkan Yang Terbaik, Angga Saputro: Masih Ada Peluang
Olahraga
21 jam yang lalu
Borneo FC Sudah Tampilkan Yang Terbaik, Angga Saputro: Masih Ada Peluang
Home  /  Berita  /  Peristiwa

Sambangi Kabupaten Kampar, Forum Pekanbaru Kota Bertuah Bagikan Puluhan Alquran ke Anak-anak

Sambangi Kabupaten Kampar, Forum Pekanbaru Kota Bertuah Bagikan Puluhan Alquran ke Anak-anak
Forum Pekanbaru Kota Bertuah saat berfoto bersama dengan anak-anak mengaji di Kampar. (Foto: Istimewa)
Minggu, 12 Juni 2022 22:05 WIB
Penulis: Muslikhin Effendy

BANGKINANG - Forum Pekanbaru Kota Bertuah (FPKB), kembali melaksanakan kegiatan sosial. Kali ini Forum yang dikenal mealalui media sosial Facebook tersebut menyerahan bantuan Alquran ke puluhan anak-anak di Dusun ll Solok, Desa Pulau Payung, Kecamatan Rumbio, Kabupaten Kampar.

Kegiatan tersebut, dilaksankan pada Minggu (12/6/2022). Dalam keteranganya, Ketua Forum Pekanbaru Kota Bertuah (FPKB) Masril mengatakan, bantuan Alquran tersebut langsung diserahkan kepada 60 anak-anak mengaji di desa tersebut.

"Alhamdulillah untuk kesekian kalinya, kami Forum Pekanbaru Kota Bertuah (FPKB) kembali membagikan kitab suci Alquran. Harapan kami, semoga bantuan ini bisa bermanfaat, dan barokah," ujar Masril kepada GoNews.co.

Alquran yang dibagikan oleh Forum Pekanbaru Kota Bertuah ini kata Masril, adalah sumbangan dari anggota DPD/MPR, Misharti.

Saat penyerahan Alquran tersebut kata Masril, juga disaksikan langsung oleh Kepala Dusun setempat yakni Khairil Asri dan Kepala Desa Pulau Payung Supriadi, beserta ninik mamak, pemuda dan masyarakat Dusun ll Solok.

Adapun yang menyerahkan bantuan tersebut, yakni Penasehat Forum Pekanbaru Kota Bertuah Fawny Razak yang didampingi Ketua Bidang Sosial FPKB Yenni Watri Sari. Uacapan syukur juga diungkapkan Fawny Razak. "Alhamdulillah hari ini kami dari Forum Pekanbaru Kota Bertuah kembali membagikan Alquran untuk anak- anak mengaji di Desa Dusun ll Solok. Semoga Alquran yang dibagikan ini dapat bermanfaat," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dusun ll Solok, Khairil Asri mengaku gembira dan terharu. "Kami mewakili warga Dusun ll Solok mengucapkan terimakasih kepada Forum Pekanbaru Kota Bertuah. Kami juga terharu sekali, mudah-mudahan bantuan ini menjadi amal jariyah dan Allah lah nanti yang akan membalas kebaikan bapak ibu semua," tukasnya.***

Kategori:Umum, Peristiwa
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/