Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Kesit Budi Handoyo Siapkan Pakta Integritas untuk Kepengurusan PWI Jaya 2024-2029
Umum
23 jam yang lalu
Kesit Budi Handoyo Siapkan Pakta Integritas untuk Kepengurusan PWI Jaya 2024-2029
2
Dewi Sandra Soroti Pentingnya Produk Halal di Brave Beauty Summit Qatar
Umum
23 jam yang lalu
Dewi Sandra Soroti Pentingnya Produk Halal di Brave Beauty Summit Qatar
3
Catherine Wilson Fokus pada Kesehatan dan Karier di Tengah Proses Perceraian
Umum
23 jam yang lalu
Catherine Wilson Fokus pada Kesehatan dan Karier di Tengah Proses Perceraian
4
Kembali Hadir Selepas Pandemi Covid-19, Titan Run 2024 Siap Manjakan Para Runner
Olahraga
21 jam yang lalu
Kembali Hadir Selepas Pandemi Covid-19, Titan Run 2024 Siap Manjakan Para Runner
5
Korea Utara Jumpa Jepang di Final Piala Asia Wanita U-17
Olahraga
4 jam yang lalu
Korea Utara Jumpa Jepang di Final Piala Asia Wanita U-17
6
Senator Dailami Sesalkan Pengelola Minimarket Memukul Bukan Merangkul Jukir
DKI Jakarta
4 jam yang lalu
Senator Dailami Sesalkan Pengelola Minimarket Memukul Bukan Merangkul Jukir
Home  /  Berita  /  Olahraga

Kadispora DKI Optimistis Timnas U-23 Indonesia Raih Tiket ke Olimpiade 2024 Paris

Kadispora DKI Optimistis Timnas U-23 Indonesia Raih Tiket ke Olimpiade 2024 Paris
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta, Andri Yansyah. (Riyan)
Kamis, 02 Mei 2024 16:54 WIB
Penulis: Azhari Nasution
JAKARTA - Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta, Andri Yansyah optimistis atlet-atlet sepakbola Timnas U-23 Indonesia akan mampu meraih tiket  ke Olimpiade 2024 Paris.

Dalam pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Asia U 23 AFC 2024 antara Indonesia melawan Irak yang digelar di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Kamis (2/5/2024) pukul 22.30 WIB itu, Andri memprediksi berlangsung ketat. 

"Saya yakin kedua tim pasti akan mengeluarkan kemampuan terbaik. Namun demikian, saya optimistis Timnas U-23 Indonesia akan mampu memenangi laga dengan skor tipis 1-0," ujar Andri Yansah di Jakarta, Kamis (2/5/2024).

Andri mengatakan, dari seluruh skuad Timnas U-23 Indonesia, Witan Sulaeman menjadi pemain favoritnya. Pemain tengah ini dinilainya sangat lincah dan mampu merepotkan lawan.

"Witan ini saya lihat punya skill dan keberanian untuk bertarung one on one. Semoga malam ini dia bisa mencetak gol ke gawang Irak," ungkapnya.

Andri mengajak seluruh warga Jakarta mendukung dan mendoakan kemenangan Timnas U-23 agar Indonesia bisa kembali berlaga di Olimpiade setelah kali terakhir pada tahun 1956 di Melbourne, Australia.

"Ayo kita doakan dan dukung agar Garuda Muda bisa terbang tinggi menuju Olimpiade dan memberikan prestasi terbaik," ucapnya.

Andri menambahkan, Dispora DKI Jakarta juga terus melakukan pembinaan atlet-atlet sejak usia dini, termasuk untuk cabang olahraga (cabor) sepakbola.

"Kita tentu berharap cabor sepakbola yang sangat banyak digandrungi masyarakat Indonesia bisa memberikan prestasi di level internasional. Semoga kelak Indonesia bisa berlaga di Piala Dunia," pungkasnya. (Riyan) ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/