Home  /  Berita  /  Riau

Resmi Dilantik, Pengurus KONI Riau periode 2018-2022 Bahas Keberangkatan Kontingen ke Papua pada PON 2020 Mendatang

Resmi Dilantik, Pengurus KONI Riau periode 2018-2022 Bahas Keberangkatan Kontingen ke Papua pada PON 2020 Mendatang
Ketua KONI Riau, Emrizal Pakis (foto: barkah/goriau.com)
Senin, 05 Februari 2018 12:48 WIB
Penulis: Barkah Nurdiansyah
PEKANBARU - Setelah resmi dilantik, para pengurus KONI Riau periode 2018-2022 juga akan membahas soal keberangkatan kontingen Riau pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua tahun 2020 mendatang.

Hal itu dikatakan Ketua KONI Riau, Emrizal Pakis saat berbincang dengan GoRiau.com, Senin (5/2/2018) disela-sela acara pelantikan pengurus KONI Riau periode 2018-2022 di Hotel Aryaduta, Kota Pekanbaru, Riau."Dalam kepengurusan KONI Riau yang sekarang ini, kita akan membahas soal keberangkatan kontingen ke Papua pada PON 2020, apakah masih sama dengan PON sebelumnya atau ada perubahan," ucapnya.Selain itu, dalam sambutannya saat pelantikan pengurus KONI Riau periode 2018-2022, Emrizal menuturkan pada Asian Games 2018 ini banyak atlet Riau yang berprestasi akan turun pada ajang olahraga terakbar se-Asia yang akan berlangsung di Jakarta dan Palembang tersebut."Jika atlet kita bisa lolos pelatnas maka atlet Riau yang turun membela Indonesia pada Asean Games 2018 akan lebih banyak dibandingkan saat pelaksanaan Sea Games beberapa waktu lalu," tuturnya."Juga bagi para pengurus KONI Riau yang baru saja dilantik, kita harapkan bisa membangun kerjasama yang baik untuk memperkuat dan memajukan olahraga Riau, baik dengan KONI kabupaten/kota dan juga pengprov cabor," sambungnya.Diberitakan sebelumnya, 60 pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Riau periode 2018-2022 akhirnya resmi dilantik Ketua KONI Pusat, Tono Suratman, Senin (5/2/2018) pagi untuk memajukan prestasi olahraga di Riau.Pada pelantikan pengurus KONI Riau periode 2018-2022 yang berlangsung di Hotel Aryaduta, Kota Pekanbaru, Riau juga turut dihadiri oleh sejumlah pengurus KONI dari beberapa provinsi, diantaranya KONI Sumatera Barat (Sumbar), Bali, Aceh, Medan dan Kepulauan Riau (Kepri).Pelantikan pengurus KONI Riau periode 2018-2022 juga disaksikan langsung oleh Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman serta sejumlah pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau serta unsur Forkopimda.***

Kategori:Olahraga, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/