Home  /  Berita  /  Riau
Berita Khusus Pilgubri 2018

Hardianto: Pilgubri Ini Ajang Silaturahim, Bukan Sekedar Urusan Mendulang Suara

Hardianto: Pilgubri Ini Ajang Silaturahim, Bukan Sekedar Urusan Mendulang Suara
Calon Wakil Gubernur Riau, Hardianto
Jum'at, 04 Mei 2018 14:32 WIB
Penulis: Winda Mayma Turnip
PEKANBARU - Calon Wakil Gubernur Riau (Cawagubri) nomor urut 2, Hardianto, mengungkapkan nilai filosofis ajang Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri) 2018. Menurutnya, Pilgubri ini merupakan tempat silaturahim dengan masyarakat, bukan hanya urusan mendulang suara untuk menang.

"Tentang siapa yang menang di Pilgubri ini nanti, itu sudah ada dalam catatan Allah. Saya dan calon gubernur Lukman Edy, hanya berusaha dan berdoa saja lagi. Dan salah satu usahanya ya dalam bentuk silaturahim ini," ujar Hardianto dalam sebuah kampanye dialogis di Pekanbaru, baru-baru ini.

Dilanjutkan pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Riau ini, silaturahim selama Pilgubri ini harus terus dijaga. Dan jangan, gara-gara Pilgubri ini silaturahim jadi terpecah.

"Saya tahu yang hadir di acara kampanye kami hari ini tak 100 persen akan memilih LE-Hardianto. Tapi, jangan gara-gara perbedaan ini, silaturahim kita terpecah," ujarnya.

Tidak itu saja, lanjut Hardianto, pembangunan Riau ini tidak hanya bisa dilakukan sendiri oleh pasangan LE-Hardianto jika nanti pasangan nomor urut 2 ini terpilih. Pembangunan Riau harus dikerjakan bersama-sama dengan semua kalangan. 

"Membangun Riau ini tak hanya cukup LE-Hardianto saja jika nanti kam i terpilih di Pilgubri ini. Kami butuh bapak-bapak dan ibu-ibu semua rakyat Riau. Karenanya, mari kita teap jaga silaturahim kita," kata Sekretaris DPD Partai Gerindra Riau ini. (rls)

Kategori:Politik, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/