Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Mandiri 3X3 Indonesia Tournament 2024 Disambut Antusias di Medan
Olahraga
21 jam yang lalu
Mandiri 3X3 Indonesia Tournament 2024 Disambut Antusias di Medan
2
Kejutan, Aditya Tahan Remis Unggulan Pertama di Pertamina Indonesia Grand Master Tournament 2024
Olahraga
23 jam yang lalu
Kejutan, Aditya Tahan Remis Unggulan Pertama di Pertamina Indonesia Grand Master Tournament 2024
3
Pelita Jaya Jadi Tim Pertama Lolos BCL Asia, Coach Ahang Blak-blakan Terkait Persaingan di Next Round
Olahraga
16 jam yang lalu
Pelita Jaya Jadi Tim Pertama Lolos BCL Asia, Coach Ahang Blak-blakan Terkait Persaingan di Next Round
4
UEA Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 FIFA 2027
Olahraga
16 jam yang lalu
UEA Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 FIFA 2027
5
Duel Fisik dan Membaca Permainan Itu Keunggulan Sergio Ramos
Olahraga
21 jam yang lalu
Duel Fisik dan Membaca Permainan Itu Keunggulan Sergio Ramos
6
Penuhi Target ke Semifinal Piala Asia U 23, Timnas Indonesia Selangkah Lagi Raih Tiket ke Paris
Olahraga
11 jam yang lalu
Penuhi Target ke Semifinal Piala Asia U 23, Timnas Indonesia Selangkah Lagi Raih Tiket ke Paris
Home  /  Berita  /  Riau

Isi Momentum Ramadan dengan Nilai-nilai Kegamaan, Osis SMKN 1 Rengat Gelar Berbagai Kegiatan Ini

Isi Momentum Ramadan dengan Nilai-nilai Kegamaan, Osis SMKN 1 Rengat Gelar Berbagai Kegiatan Ini
Kepala Sekolah SMKN 1 Rengat saat memasangankan tanda peserta.
Rabu, 06 Juni 2018 03:14 WIB
Penulis: Jefri Hadi
RENGAT - Guna meningkatkan pengetahuan agama serta menanamkan nilai-nilai keagamaan bagi peserta didik, Organisasi Siswa Intra Sekolah (Osis) SMK Negeri 1 Rengat gelar pesantren Ramadan 1439 H.

Pesantren Ramadan atau yang lazim disebut pesantren kilat itu, dibuka secara resmi oleh Kepala SMK Negeri 1 Rengat, Ahmad Bastari MM, dan diikuti oleh seluruh peserta didik kelas XI.

"Kegiatan ini kita laksanakan guna meningkatkan pengetahuan dan nilai-nilai keagamaan kita selaku pelajar. Pesantren Ramadan ini akan berlangsung selama dua hari, Selasa hingga Rabu (5-6/6/2018)," kata Ketua OSIS SMK Negeri 1 Rengat, M Adek Rivaldo.

Sebagai nara sumbernya adalah, guru BP (Bimbingan Konseling) dan guru pendidikan agama islam. Dan materi yang dibahas yaitu, tentang pendidikan islam serta tentang persoalan kekinian generasi milenial.

"Tidak itu saja, kegiatan pesantren Ramadan ini, selain penerapan ibadah wajib seperti. Shalat berjamaah, kita juga akan mengisinya dengan kegiatan shalat sunah dhuha, tadarus, penampilan seni hingga games berbasis ilami," terang Rivaldo.

Dan sebelumnya sambung Rivaldo, selain pesantren Ramadan, selama bulan puasa ini OSIS SMK Negeri 1 Rengat juga menggelar buka puasa bersama, shalat magrib, shalat isya dan tarawih berjamaah yang ditutup dengan tadarusan.

"Dibawah bimbingan majelis guru, semua kegiatan ini kita pusatkan di Mushala Al Kautsar SMK Negeri 1 Rengat. Untuk shalat berjamaah dan tadarusan, pesertanya berasal dari seluruh kelas yang dijadwalkan secara bergantian," tutur Rivaldo.

Sementara itu, Kepala SMK Negeri 1 Rengat, Ahmad Bastari menyambut baik berbagai kegiatan yang telah dilaksanakan peserta didikny itu.

"Bulan Ramadan merupakan ajang untuk melatih fisik dan mental kita agar menjadi lebih baik. Begitu juga setelah Ramadan, kegiatan positif yang digagas oleh OSIS ini harus dapat dipertahankan dan ditingkatkan," ucapnya.

Ahmad Bastari berharap, kepada peserta didiknya yang mengikuti pesantren Ramadan itu, hendaknya dapat mengimplementasikan seluruh ilmu yang didapat dalam kehidupan sehari-hari, dan memberi manfaat dimasa yang akan datang.

"Jika sekedar datang tanpa ada implementasi, tentu saja kegiatan pesantren Ramadan ini tergolong mubazir dan gagal," pungkas Kepsek SMK 1 Rengat itu tegas.(Jef)

Kategori:Pendidikan, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/