Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Pelita Jaya Jadi Tim Pertama Lolos BCL Asia, Coach Ahang Blak-blakan Terkait Persaingan di Next Round
Olahraga
19 jam yang lalu
Pelita Jaya Jadi Tim Pertama Lolos BCL Asia, Coach Ahang Blak-blakan Terkait Persaingan di Next Round
2
UEA Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 FIFA 2027
Olahraga
20 jam yang lalu
UEA Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 FIFA 2027
3
Penuhi Target ke Semifinal Piala Asia U 23, Timnas Indonesia Selangkah Lagi Raih Tiket ke Paris
Olahraga
14 jam yang lalu
Penuhi Target ke Semifinal Piala Asia U 23, Timnas Indonesia Selangkah Lagi Raih Tiket ke Paris
4
Cetak Sejarah Baru, Timnas U 23 Indonesia Melaju ke Semifinal Piala Asia U 23
Olahraga
14 jam yang lalu
Cetak Sejarah Baru, Timnas U 23 Indonesia Melaju ke Semifinal Piala Asia U 23
5
Melaju ke Semifinal Piala Asia U 23, STY Sebut Meningkat Kepercayaan Timnas U 23 Indonesia
Olahraga
2 jam yang lalu
Melaju ke Semifinal Piala Asia U 23, STY Sebut Meningkat Kepercayaan Timnas U 23 Indonesia
6
Timnas Cricket Putri Indonesia Kalahkan Mongolia di Bali Bash Internasional
Olahraga
2 jam yang lalu
Timnas Cricket Putri Indonesia Kalahkan Mongolia di Bali Bash Internasional
Home  /  Berita  /  Riau

Warga Kampar Hulu Gelar Pawai Takbiran dan Tampilkan Lampu Colok Berbentuk Masjid

Warga Kampar Hulu Gelar Pawai Takbiran dan Tampilkan Lampu Colok Berbentuk Masjid
Lampu colok di Desa Tanjung berbentuk Masjid
Jum'at, 15 Juni 2018 07:05 WIB
Penulis: Syawal Jose
TANJUNG - Di Kecamatan Koto Kampar Hulu, Kabupaten Kampar, Riau, ribuan masyarakat mengadakan pawai takbiran pada malam Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1439 Hijriah, Kamis (14/6/2018).

Dari pantauan GoRiau.com, terlihat para anak-anak, remaja hingga tua berjalan kaki mengelilingi Desa Tanjung berjalan kaki membawa obor sambil bertakbir secara serentak.

Ketua Mahasiswa Desa Tanjung Roy Hidayat sekaligus panitia acara takbiran menyampaikan bahwa persiapan takbiran ini sudah dipersiapkan dua hari yang lalu. Mereka juga menampilkan lampu colok berbentuk mesjid.

"Dua hari yang lalu kami mahasiswa dan pelajar yang ada di Desa Tanjung sudah mempersiapkan pawai takbir menyambut bulan kemenangan ini. Selain itu kami juga membuat lampu colok berbentuk mesjid," kata Roy.

Sementara itu Kepala Desa Tanjung Sutomi mengatakan bahwa pawai takbiran memang digelar setiap tahunnya di Desa Tanjung pada 1 Syawal.

"Alhamdulillah, yang muda hingga yang tua di Desa Tanjung selalu bersemangat mengikuti pawai takbir untuk menyambut kemenangan umat islam," ujarnya.

Selain itu Sutomi berharap masyarakat Desa Tanjung untuk saling memaafkan satu sama lain. Karena memaafkan dan meminta maaf adalah prilaku yang mulia dimata Allah SWT.

"Mari kita saling memaafkan dan meminta maaf satu sama lain. Karena kita umat islam semuanya adalah bersaudara," sebut pria yang akrab disapa Tomi ini.

Ia menambahkan selaku pemimpin di Desa Tanjung mengucapkan selamat menyambut Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1439 Hijriah. Dan mohon maaf lahir dan batin.

"Saya mewakili pemerintahan Desa Tanjung dan atas nama pribadi saya ucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1439 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin," tutupnya. ***

Kategori:Umum, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/