Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Pelita Jaya Jadi Tim Pertama Lolos BCL Asia, Coach Ahang Blak-blakan Terkait Persaingan di Next Round
Olahraga
21 jam yang lalu
Pelita Jaya Jadi Tim Pertama Lolos BCL Asia, Coach Ahang Blak-blakan Terkait Persaingan di Next Round
2
UEA Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 FIFA 2027
Olahraga
22 jam yang lalu
UEA Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 FIFA 2027
3
Penuhi Target ke Semifinal Piala Asia U 23, Timnas Indonesia Selangkah Lagi Raih Tiket ke Paris
Olahraga
16 jam yang lalu
Penuhi Target ke Semifinal Piala Asia U 23, Timnas Indonesia Selangkah Lagi Raih Tiket ke Paris
4
Cetak Sejarah Baru, Timnas U 23 Indonesia Melaju ke Semifinal Piala Asia U 23
Olahraga
16 jam yang lalu
Cetak Sejarah Baru, Timnas U 23 Indonesia Melaju ke Semifinal Piala Asia U 23
5
Melaju ke Semifinal Piala Asia U 23, STY Sebut Meningkat Kepercayaan Timnas U 23 Indonesia
Olahraga
4 jam yang lalu
Melaju ke Semifinal Piala Asia U 23, STY Sebut Meningkat Kepercayaan Timnas U 23 Indonesia
6
Timnas Cricket Putri Indonesia Kalahkan Mongolia di Bali Bash Internasional
Olahraga
4 jam yang lalu
Timnas Cricket Putri Indonesia Kalahkan Mongolia di Bali Bash Internasional
Home  /  Berita  /  Riau

Hebat, Puskesmas Sungai Apit Siak Masuk 10 Terbaik di Indonesia

Hebat, Puskesmas Sungai Apit Siak Masuk 10 Terbaik di Indonesia
Rabu, 12 September 2018 18:42 WIB
Penulis: Ira Widana
SIAK - Setelah meraih juara satu tingkat Provinsi Riau, Puskesmas Sungai Apit, Kabupaten Siak kembali dipercaya mewakili Riau ke tingkat nasional. Sebagai Puskesmas terpencil berprestasi tingkat nasional tahun 2018. Puskesmas Sungai apit juga masuk nominasi 10 ditingkat nasional.

Dari data Kementrian Kesehatan ada 9.825 Puskesmas yang tersebar di seluruh Indonesia. Puskesmas Sungai Apit dipercaya mewakili Provinsi Riau ke tingkat Nasional.

Menurut rencana pada tanggal 25 hingga 27 September 2018. Tim yang terdiri Kementrian kesehatan RI difasilitasi oleh Dinas Kesehatan Provinsi Riau akan mengunjungi kabupaten Siak dalam rangka untuk melakukan verifikasi.

“Alhamdulillah, Puskesmas Sungai Apit meraih juara satu di tingkat Provinsi, dan kita masuk nominator 10 besar sebagai Puskesmas terbaik tingkat nasional, minta doanya mudah mudahan kita meraih juara satu,” kata Tony Chandra, Kadiskes Kabupaten Siak, di Siak Sri Indrapura, Rabu, (12/09/2018).

Kata Tony lagi, keberhasilan ini berkat peran serta dari semua pihak, masyarakat dan juga pemerintah dearah, terutama saya mengucapkan terimakasih atas dukungan yang diberikan oleh bapak Bupati Siak Syamsuar dan semua jajaran yang telah berpartisipasi serta komit terhadap kemajuan dunia kesehatan di Kabupaten Siak.

Sementara itu Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Siak Drg Hj Sumiarti mengatakan, terpilihnya puskesmas kecamatan Sungai Apit ini, setelah melalui penilaian mulai tingkat kabupaten hingga tingkat provinsi.

“Kita melihat puskesmas Sungai Apit ini, standar pelayanannya sangat baik, kemudian sudah beberapa kali meraih penghargaan baik tingkat, provinsi maupun nasioanal, salah satunya tanaman toga,” ungkap Sumiarti.

Dijelaskan Sumiarti, disamping itu juga program program kementrian yang sudah di jalankan cukup baik. Kemudian puskesmas Sungai Apit sudah teragreditasi, keberhasilan ini atas pelayanan kesehatan yang diberikan kepada masyarakat cukup memuaskan. Sehingga dapat dikatakan manajenen puskesmas katagori terbaik baik.

“Kita usulkan puskesmas ini, karena kita melihat dari indikator penilayan, puskesmas Sungai Apit mulai dari pelaporan hingga prestasi yang di peroleh baik tingkat provinsi dan tingkat nasional, salah satu modal kita untuk mengikut sertakan,” terang Sumiarti.

Ungkapnya lagi, pengumuman penilaian tingkat nasional ini, akan diumumkan pada cara Hari Kesehatan Nasional (HKN). Pada tanggal 12 November mendatang. Harapan kita penilaian puskesmas berprestasi ini, akan menjadi motifasi bagi puskesmas lain yang ada di kabupaten Siak, agar terus meningkatkan kwalitas pelayanan kepada masyarakat, dan terus berinovasi. (Rls)

Kategori:Pemerintahan, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/