Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Hadapi Red Sparks, Agustin Wulandari: Kami Akan Berikan Penampilan Terbaik
Olahraga
21 jam yang lalu
Hadapi Red Sparks, Agustin Wulandari: Kami Akan Berikan Penampilan Terbaik
2
HUT ke-94, PSSI Berbagi Kebahagian dengan Legenda Timnas Indonesia
Olahraga
22 jam yang lalu
HUT ke-94, PSSI Berbagi Kebahagian dengan Legenda Timnas Indonesia
3
Billie Eilish Unjuk Kedalaman Emosional di Album Terbaru 'Hit Me Hard and Soft'
Umum
20 jam yang lalu
Billie Eilish Unjuk Kedalaman Emosional di Album Terbaru Hit Me Hard and Soft
4
Uruguay Jajaki Kerja Sama Jaminan Produk Halal dengan Indonesia
Pemerintahan
23 jam yang lalu
Uruguay Jajaki Kerja Sama Jaminan Produk Halal dengan Indonesia
5
Vicky Prasetyo Sudah Siapkan Kematian Usai Ultah ke-40
Umum
20 jam yang lalu
Vicky Prasetyo Sudah Siapkan Kematian Usai Ultah ke-40
6
Megawati Ungkap Rahasia Kuat Bertahan dan Meraih Sukses di Red Sparks
Olahraga
21 jam yang lalu
Megawati Ungkap Rahasia Kuat Bertahan dan Meraih Sukses di Red Sparks
Home  /  Berita  /  Umum

Dedek Bayi Pengidap Omfalokal di Kampar Dapat Bantuan dari Forum Pekanbaru Bertuah

Dedek Bayi Pengidap Omfalokal di Kampar Dapat Bantuan dari Forum Pekanbaru Bertuah
Ketua Forum Pekanbaru Kota Bertuah, Masril, saat mendatangi bayi pengidap sakit Omfalokal di Kampar. (Foto: Masril/FPKB)
Minggu, 11 April 2021 19:18 WIB
Penulis: Muslikhin Effendy
PEKANBARU - Mendengar ada bayi mengidap penyakit Omfalokal dan tidak bisa meneruskan perawatan di RSUD Arifin Achmad, Forum Pekanbaru Kota Bertuah bergerak cepat menyambangi keluarganya di Kampar.

"Begitu mendapat informasi melalui media sosial facebook dan pemberitaan di beberapa media online, kami langsung bersilaturahmi ke kediaman keluarga bayi bernama Muhammad Varezky," ujar Ketua Forum Pekanbaru Kota Bertuah, Masril kepada GoNews.co, Minggu (11/4/2021).

Dalam kunjungannya itu kata Masril, pihaknya sekaligus memberikan bantuan sementara yang dibutuhkan Muhammad Varezky. "Bayi ini baru berusia 26 hari dan menderita Omphalocele/Omfalokel. Kami sengaja datang ke Kelurahan Batu bersurat, Xlll Koto Kampar, Kabupaten Kampar, dengan harapan bisa membantu kebutuhan mendesak dari Ananda Muhammad Varezky," tukasnya.

Hampir satu jam lebih Masril dan rombongan berdiskusi dengan kedua orangtua Dedek bayi tersebut, terkait dengan penanganan Muhammad Varezky.

Kebutuhan yang sangat mendesak saat ini kata Masril, adalah susu bubuk, kain kasa untuk penutup usus yang keluar, selang infus baru, creem/salep agar usus diluar tidak lembab/kering.

"InsyaAllah ada 9 item yang dibutuhkan tersebut diatas, akan segera kami berikan, termasuk juga kebutuhan lain seperti kipas angin gantung dan kelambu," tandasnya.

Yang menyedihkan kata Masril, bayi tersebut tidak memiliki tabung oksigen. "Selama ini tabung yang dipakai masih meminjam. InsyaAllah kami upayakan untuk membelikan tabung oksigen yang baru," katanya.

Untuk diketahui, Muhammad Varezky mengidap penyakit Omfalokel dan sempat dirawat selama 21 hari di RSUD Arifin Achmad, Pekanbaru. Namun karena keterbatasan biaya hidup, Rita sang ibu membawa dedek bayi itu pulang ke rumahnya.

Dari penelusuran GoNews.co, Omphalocele atau omfalokel yang diidap dedek bayi, adalah kelainan lahir yang ditandai dengan keluarnya organ yang ada di dalam rongga perut bayi, seperti lambung, usus, dan hati, melalui pusar.

Omfalokel bisa terdeteksi sejak kehamilan atau baru terlihat saat bayi dilahirkan. Omfalokel tergolong kelainan lahir yang cukup jarang terjadi.***

Kategori:Umum, Peristiwa, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/