Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
Olahraga
7 jam yang lalu
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
2
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
Olahraga
6 jam yang lalu
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
3
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
Umum
5 jam yang lalu
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
4
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
5 jam yang lalu
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
5
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
Olahraga
5 jam yang lalu
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
Home  /  Berita  /  Sepakbola
Kompetisi Sepakbola Liga 1 2021-2022

Pemain Persija Dituntut Berikan Penampilan Terbaik

Pemain Persija Dituntut Berikan Penampilan Terbaik
Persija Jakarta. (Dok. ligaindonesia)
Kamis, 04 November 2021 11:21 WIB
Penulis: Azhari Nasution
JAKARTA - Penampilan Persija Jakarta di laga seri 2 Liga 1 2021/2022 tak seapik di seri 1. Di seri 1, Macan Kemayoran tampil tak terkalahkan, di seri 2 saat ini sudah menelan dua kekalahan dalam empat pertandingan yang telah dilakoni.

Persija takluk dengan skor tipis 0-1 dari Arema FC dan Persebaya. Dua laga sisanya menang 3-2 atas Madura United FC dan imbang 2-2 dengan Persik. Manajemen sadar hasil yang didapat saat ini jauh dari kata memuaskan dan akan mendorong tim agar bisa konsisten berada di jalur kemenangan.

Presiden Persija, Mohamad Prapanca, menekankan bahwa evaluasi selalu dilakukan di setiap pertandingan. Tekad untuk memperbaiki diri pun sejatinya rutin hadir di setiap latihan.

Akan tetapi, itu saja tak cukup. Pemain harus tampil dengan seluruh kemampuan terbaiknya saat pertandingan, hingga membawa kemenangan di akhir laga. Kinerja pemain dan tim akan terus disorot agar hasil-hasil negatif tak kembali muncul.

“Kami akan melakukan evaluasi saat putaran pertama selesai. Siapa pun pemain yang tidak menunjukkan performanya atau mencapai ekspektasi yang diinginkan oleh tim pelatih dan manajemen, pasti akan kami evaluasi. Tanpa terkecuali, baik itu asing maupun lokal. Kami siap untuk melakukan perubahan di putaran kedua,” kata Prapanca.

Akan tetapi, saat ini fokus manajemen dan pelatih tak hanya terpaku pada perubahan komposisi tim untuk putaran kedua. Yang jauh lebih penting dari itu untuk saat ini adalah membangunkan dan memotivasi pemain yang ada hingga dapat tampil pada level terbaik.

“Dibukanya jendela transfer putaran kedua selalu menjadi momen untuk melakukan evaluasi. Baik saat tim bermain baik, terlebih lagi saat tim tampil kurang maksimal seperti saat ini. Namun demikian, yang terpenting untuk saat ini adalah memaksimalkan kekuatan yang ada, agar dapat tampil konsisten dan memberikan hasil terbaik”, tutur Manajer Persija, Bambang Pamungkas. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/