Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Avril Lavigne Anggap Teori Konspirasi Tentangnya Sebagai Bukti Awet Muda
Umum
23 jam yang lalu
Avril Lavigne Anggap Teori Konspirasi Tentangnya Sebagai Bukti Awet Muda
2
Tak Enak dengan Bea Cukai, Enzy Storia Harap Ada Perbaikan Layanan Publik
Umum
23 jam yang lalu
Tak Enak dengan Bea Cukai, Enzy Storia Harap Ada Perbaikan Layanan Publik
Home  /  Berita  /  Keuangan

Laba Bersih Rp1,96 Triliun, Pembiayaan FIF Melonjak 37,6 Persen

Laba Bersih Rp1,96 Triliun, Pembiayaan FIF Melonjak 37,6 Persen
Minggu, 30 Juli 2023 20:14 WIB
JAKARTA - PT Federal International Finance (FIF), perusahaan anak PT Astra International Tbk yang menjadi pemimpin di bidang pembiayaan ritel di Indonesia, mengumumkan kenaikan laba bersih sebesar 30,2% menjadi Rp1,96 triliun pada semester pertama tahun 2023.

"Ekonomi Indonesia yang bertumbuh memberikan peluang bagi seluruh sektor industri khususnya di industri pembiayaan," kata Margono Tanuwijaya, Presiden Direktur FIF.

Perusahaan mencatat peningkatan nilai penyaluran pembiayaan sebesar 37,6% menjadi Rp21,3 triliun, dan peningkatan jumlah unit yang dipesan atau 'booking' sebesar 25,5% menjadi 1,6 juta unit.

Menyoroti peranan FIF dalam mendorong konsumsi dan investasi, Margono menambahkan, "Sebagai sektor yang berperan penting dalam mendorong konsumsi dan investasi, industri pembiayaan berfungsi dalam memberikan kemudahan akses keuangan bagi masyarakat dan pelaku usaha."

FIF, yang mengoperasikan lima brand services, mencatat pertumbuhan di hampir semua lini bisnis pada semester pertama 2023. Laba yang dihasilkan masing-masing lini bisnis menunjukkan pertumbuhan positif, kecuali SPEKTRA yang mengalami penurunan sebesar 28,8% menjadi Rp240,2 miliar.

Menyambut tahun 2023, FIF meresmikan Sustainability Framework, sebuah kerangka kerja untuk integrasi program-program keberlanjutan dalam portofolio mereka. Melalui rangkaian inisiatif ini, FIF berupaya mewujudkan misi perusahaan, yaitu 'Membawa Kehidupan yang Lebih Baik untuk Masyarakat' dan memberikan dampak positif bagi sosial serta lingkungan.

Inisiatif-inisiatif ini termasuk penanaman 34.000 pohon di seluruh Indonesia, peningkatan penggunaan energi baru terbarukan melalui program pemasangan solar panel, penggunaan lampu LED di 93 jaringan perusahaan, dan penyaluran pinjaman modal usaha tanpa bunga kepada 734 UMKM.

FIF juga berupaya mendorong semangat keberlanjutan di kalangan karyawan melalui program #CARE yang merupakan singkatan dari Create Action, Rescue Earth. Program ini melibatkan berbagai aksi seperti #CAREforWaste, #CAREforPeople, dan #CAREforGreenLiving, yang mendorong karyawan untuk bijak dalam menggunakan sumber daya, menciptakan lingkungan kerja yang aman dan inklusif, serta berkontribusi terhadap lingkungan.

"Pada akhirnya, kami berharap bahwa aksi nyata yang kami lakukan akan memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan," pungkas Margono. ***

Editor:Hermanto Ansam
Kategori:Keuangan
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/