Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Lewat Permainan Kreatif, Adit Taklukan Uzair di Babak Kelima
Olahraga
16 jam yang lalu
Lewat Permainan Kreatif, Adit Taklukan Uzair di Babak Kelima
2
KPU DKI Gelar Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubernur Jakarta
Pemerintahan
16 jam yang lalu
KPU DKI Gelar Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubernur Jakarta
3
Jet Pribadi Sandra Dewi Diselidiki Kejagung dalam Kasus Korupsi PT Timah
Hukum
16 jam yang lalu
Jet Pribadi Sandra Dewi Diselidiki Kejagung dalam Kasus Korupsi PT Timah
4
Johnny Depp Berencana Beli Kastil Tua Bersejarah di Italia
Umum
15 jam yang lalu
Johnny Depp Berencana Beli Kastil Tua Bersejarah di Italia
5
Ditanya Kemungkinan Rujuk dengan Farhat Abbas, Nia Daniaty Pilih Bungkam
Umum
16 jam yang lalu
Ditanya Kemungkinan Rujuk dengan Farhat Abbas, Nia Daniaty Pilih Bungkam
6
PJ Gubernur Ribka Haluk Buka UKW Perdana Papua Tengah
Umum
15 jam yang lalu
PJ Gubernur Ribka Haluk Buka UKW Perdana Papua Tengah
Home  /  Berita  /  Umum

6 Pejabat Nyentrik yang Suka Tidur di Sembarang Tempat hingga Viral di Medsos

6 Pejabat Nyentrik yang Suka Tidur di Sembarang Tempat hingga Viral di Medsos
ilustrasi Okezone
Selasa, 20 Februari 2018 23:18 WIB

JAKARTA - Media sosial belakang heboh oleh ulah sejumlah pejabat negara yang memperlihatkan ketidakbiasaanya, yakni melakukan tindakan nyentrik saat ketiduran di tempat umum. Kesan merakyat kerap diperlihatkan ke publik.

Pertanyaan pun muncul, apakah Memang seperti itu keseharian para pejabat ataukah hanya pencitraan belaka. Sebut saja Menteri Ignasius Jonan yang tertidur lelap di bangku kereta usai melakukan sidak ke sejumlah stasiun saat musim mudik.

Kemudian, tidak lama berselang diikuti menteri lainnya, seperti Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti Susi Pudjiastuti, Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri, Menpora Imam Nahrowi, dan mantan Mensos Khofifah Indar Parawansa.

Aksi nyentrik para menteri pun kembali diperlihatkan Calon Wakil Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, baru-baru ini. Bahkan mendadak menjadi pusat perhatian warga saat berada di Desa Ciranggon, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Senin 19 Februari 2018.

Baik warga maupun pengguna jalan di wilayah itu terheran-heran mendapati Dedi tertidur pulas di sebuah bangku warteg usai berkeliling menemui warga di gang sempit di perkampungan di Kabupaten Karawang.

Sebelum pulas tertidur, Dedi sempat meminta anggota rombongannya untuk makan di warung tersebut. Awalnya, ia tampak terduduk di bangku panjang dan tidak ikut makan karena sedang menjalani puasa Sunah Senin-Kamis.

Tentu saja di era media sosial yang kian pesat ini, bisa saja menjadi cara mudah bagi para pejabat untuk merebut hati rakyatnya, dan tidak sedikit yang menuai reaksi simpati masyarakat, ada juga yang justru miris melihatnya. Berikut Okezone rangkum sejumlah pejabat yang kerap tertidur pulas saat menjalankan tugas kenegaraannya.

1. Menteri Ignasius Jonan

Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) di era Pemerintahan Joko Widodo, Ignasius Jonan adalah menteri yang pertama kali terlihat terlelap di area publik. Hal tersebut diketahui melalui foto yang diambil oleh Pengamat Kebijakan Publik, Agus Pambagio dan sempat viral di media sosial .

Ignasius yang masih berseragam lengkap tanpa melepas kaus kakinya tampak tertidur menyamping dengan kepala yang ditopang kedua tangan serta beralaskan jaket berwarna hitam sebagai pengganti bantal, pada 31 Juli 2014. Dia terlihat begitu lelap walaupun hanya tertidur di bangku KA ekonomi rute Magelang-Surabaya.

Diketahui bahwa mantan Direktur PT KAI tersebut selama 15 hari sedang melakukan pemantauan arus mudik menjelang Hari Raya Idul Fitri.

2. Menteri Susi Puji Astuti

Menteri Kelautan dan Perikanan juga pernah melakukan hal yang sama dengan Ignasius Jonan. Sebuah unggahan foto dari akun Facebook atas nama Jim B Aditya, menampilkan Susi yang tertidur pulas di atas bangku panjang saat menunggu pesawat di Bandara John F Kennedy, New York, Amerika Serikat.

Foto Susi tertidur lelap itu pun juga sempat viral di dunia maya, bahkan menjadi pemberitaan berbagai media massa.

Saat itu Susi tengah selesai menghadiri Konferensi Perserikatan Bangsa-Bangsa mengenai upaya menemukan solusi untuk melestarikan dan memanfaatkan laut tanpa harus merusaknya.

Acara tersebut diakuinya sangat membuat kelelahan karena terjadi selama beberapa hari . Susi pun menambahkan jika waktu senggangnya yang berharga dapat digunakan untuk tidur sehingga dapat mengembalikan stamina nya.

3. Mantan Menteri Khofifah

Setelah beberapa menteri menjadi sosok yang viral di publik akibat unggahan foto saat tertidur di ruang publik, mantan Menteri Sosial juga melakukan hal yang sama. Tampak sebuah foto Khofifah Indra Parawansa, tertidur di atas sofa ruang tunggu penumpang Bandara Juanda, Surabaya.

Sebuah tas pakaian, dia gunakan sebagai pengganti bantal dan menutup hampir seluruh tubuhnya dengan sebuah kain yang bermotif bunga-bunga.

Menurut keterangannya, sebelum tertidur Calon Gubernur Jawa Timur ini menitipkan pesan pada asisten nya untuk tidak mengambil gambarnya saat tidur. Namun, hal itu tidak didengarkan sehingga fotonya menjadi viral di kalangan publik.

Khofifah juga bercerita bahwa saat itu dirinya sedang menunggu pesawat rute Banyuwangi dan merasa kelelahan karena tengah melakukan dinas perjalanan ke beberapa daerah seperti Toli-Toli, Sulawesi Tengah dan akan melanjutkan perjalanannya ke Banyuwangi.

4. Menteri Khanif Dakiri

Menteri ketenagakerjaan, Khanif Dakiri juga tercatat sebagai menteri yang sempat viral akibat fotonya yang tertidur tersebar di dunia maya. Serupa dengan Khofifah, Khanif terlihat tertidur di atas kursi bandara Juanda, Surabaya dengan mengenakan jaket berwarana merah hitam tanpa melepas sepatu pantofel miliknya.

Terlihat lebih siap untuk tidur dibandingkan menteri lainnya, Khanif menggunakan sebuah bantal kecil sebagai alas kepalanya. Tidak terlihat penumpang lain kecuali Khanif yang memenuhi tiga kursi bandara tersebut.

5. Menteri Imam Nahrowi

Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrowi dua tahun silam juga pernah tertangkap kamera saat tertidur di Bandara Internasional Rio de Janeiro, Brazil.

Foto yang sempat membuat viral di kalangan dunia maya itu menunjukkan Imam tertidur di atas sofa bandara dengan menggunakan jaket merah putih.

Saat itu, Imam diketahui sedang menunggu penerbangan selanjutnya untuk menghadiri acara kenegaraan. Menteri Pemuda dan Olahraga tersebut telah melakukan 4 hari kunjungan terhadap para atlet-atlet yang sedang berlaga dalam Olimpiade.

6. Bupati Dedi Mulyadi

Pada Senin 19 Februari 2018, publik dibuat heran oleh sikap Calon Wakil Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi yang tertidur pulas di sebuah warung makan usai berkeliling menemui para warga. Hal tersebut menambah deretan pejabat yang pernah tertidur di ruang publik.

Pasangan calon Gubernur Dedi Mizwar ini, terlihat sangat pulas dengan mengenakan ikat kepala yang masih dipakainya. Sebelum tertidur pulas, Dedi meminta rombongannya untuk makan dan sempat menemani mereka walaupun tidak ikut makan karena sedang menjalani puasa Sunnah Senin-Kamis. Sekitar 30 menit kemudian, Dedi akhirnya terbangun tanpa berkomentar apapun

Editor:Jamaluddin Idris
Sumber:Okezone.com
Kategori:Umum, Aceh
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/