Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Kadispora DKI Optimistis Timnas U-23 Indonesia Raih Tiket ke Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
20 jam yang lalu
Kadispora DKI Optimistis Timnas U-23 Indonesia Raih Tiket ke Olimpiade 2024 Paris
2
Tumpukan Sampah di Pesisir Marunda Kepu Dibersihkan
Pemerintahan
24 jam yang lalu
Tumpukan Sampah di Pesisir Marunda Kepu Dibersihkan
3
Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Tournament Meriah dan Seru, Terima Kasih Medan!
Olahraga
23 jam yang lalu
Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Tournament Meriah dan Seru, Terima Kasih Medan!
4
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak
Olahraga
21 jam yang lalu
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak
5
La Paene Masara : Menyedihkan Nasib Tinju Amatir Indonesia
Olahraga
21 jam yang lalu
La Paene Masara : Menyedihkan Nasib Tinju Amatir Indonesia
6
Pemprov DKI Adakan Nobar Indonesia Lawan Irak di Piala Asia U 23
Olahraga
20 jam yang lalu
Pemprov DKI Adakan Nobar Indonesia Lawan Irak di Piala Asia U 23
Home  /  Berita  /  Riau

Setelah dicek Dinas PU, Ternyata ini Penyebab Amblasnya Teras Ruko di Jalan Setiabudi Pekanbaru

Setelah dicek Dinas PU, Ternyata ini Penyebab Amblasnya Teras Ruko di Jalan Setiabudi Pekanbaru
Pekerja dari Dinas PU Kota Pekanbaru mengevakuasi puing-puing teras ruko Jalan Setiabudi Pekanbaru yang amblas. (foto: barkah/goriau.com)
Jum'at, 21 September 2018 13:24 WIB
Penulis: Barkah Nurdiansyah
PEKANBARU - Usut punya usut, kesalahan dari pemilik ruko di Jalan Setiabudi, Kecamatan Limapuluh, Kota Pekanbaru, Riau diduga menjadi penyebab amblasnya teras sedalam 2 meter yang menelan tiga sepeda motor dan satu etalase tersebut.

Setelah diperiksa, teras amblas tersebut ternyata dibangun tidak sesuai dengan standar dan ketentuan alias asal jadi saja. Sebab, dari puing-puing sisa lantai yang amblas, pembangunan teras tidak menggunakan besi sebagai urat atau penahan teras.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas PU Kota Pekanbaru, Indra Pomi saat dihubungi GoRiau.com melalui selularnya, Jumat (21/9/2018). "Kejadiannya sekitar pukul 07.00 WIB tadi, dan kita cek ke sana usai salat Jumat tadi," katanya.

"Setelah kita cek, penyebabnya rembesan air dari drainase dan juga gorong-gorong di bawah lantai tersebut. Karena tidak menggunakan kawat, membuat tanah di bawah teras itu tergerus dan akhirnya amblas," paparnya.

Diberitakan sebelumnya, warga Jalan Setiabudi, Kecamatan Limapuluh, Kota Pekanbaru, Riau, Jumat (21/9/2018) pagi mendadak heboh setelah trotoar yang juga sebagai teras ruko kedai kopi Senta tiba-tiba amblas.

Tak ayal, tiga unit sepeda motor yang terparkir di atas teras dan sebuah etalase ikut terperosok ke dalam lobang berdiameter sekitar 5 meter dengan kedalaman sekitar 2 meter tersebut. Beruntung tidak mengakibatkan korban.

Pantauan GoRiau.com di lokasi, teras atau trotoar amblas tersebut tepat berada di atas parit yang juga persimpangan gorong-gorong (box culvert) yang membentang di bawah Jalan Setiabudi tersebut.

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Pekanbaru pun langsung diturunkan ke lokasi untuk membersihkan puing-puing reruntuhan trotoar yang amblas dan segera melakukan renovasi. Sebab, lobang tersebut cukup membahayakan. ***

Kategori:Peristiwa, Riau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/