Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Gebrakan Menpora Dito Bangkitkan Industri Olahraga dan Prestasi Olahraga Bola Voli Indonesia
Olahraga
19 jam yang lalu
Gebrakan Menpora Dito Bangkitkan Industri Olahraga dan Prestasi Olahraga Bola Voli Indonesia
2
Ditanya Soal Kontrak Musim Depan, Megawati Hangestri: Masih Rahasia
Olahraga
21 jam yang lalu
Ditanya Soal Kontrak Musim Depan, Megawati Hangestri: Masih Rahasia
3
Red Sparks Incar Wilda Siti Nurfadhilah
Olahraga
20 jam yang lalu
Red Sparks Incar Wilda Siti Nurfadhilah
4
Kondisi Tukul Arwana Mulai Membaik Menuju Kesembuhan
Umum
19 jam yang lalu
Kondisi Tukul Arwana Mulai Membaik Menuju Kesembuhan
5
Film Dokumenter tentang Kisah Celine Dion Segera Tayang
Umum
19 jam yang lalu
Film Dokumenter tentang Kisah Celine Dion Segera Tayang
6
Buku tentang Sejarah The Beatles Laris Usai Rilis Film Beatles
Umum
19 jam yang lalu
Buku tentang Sejarah The Beatles Laris Usai Rilis Film Beatles
Home  /  Berita  /  GoNews Group
Liga 1 2018

Lawan PSMS, Subangkit Masih Ragu Turunkan Beto

Lawan PSMS, Subangkit Masih Ragu Turunkan Beto
Rabu, 17 Oktober 2018 23:06 WIB
Penulis: Azhari Nasution

PALEMBANG - Sriwijaya FC menjalani pertandingan pekan ke-26 Liga 1 2018 melawan Klub PSMS Medan. Laga klub asal pulau Sumatera kali ini akan berlangsung di Stadion Jakabaring, Palembang, Kamis, 18 Oktober 2018.

Tercecer di urutan ke-12 klasemen sementara, Sriwijaya FC menargetkan kemenangan pada pertandingan ini. Mereka ingin mengembalikan kepercayaan diri seperti saat di awal musim.

Pelatih Sriwijaya FC, Subangkit masih ragu bisa menurunkan skuat terbaiknya. Striker Alberto Goncalves, baru bisa bergabung sehari sebelum pertandingan usai membela Timnas Indonesia dalam laga uji coba internasional.

Permasalahan di lini depan memang menjadi pekerjaan rumah yang mesti dibenahi. Seperti saat pemain yang akrab disapa Beto itu absen ketika melawan Bhayangkara FC, ketajaman tim menjadi berkurang.

"Bukannya kami ketergantungan Beto, tapi memang kita harus cari pengganti jika tidak ada dia. Pertandingan sebelumnya kami bagus dari tengah ke belakang, tapi di depan sering kehilangan bola," kata Subangkit.

Di kubu PSMS, mencuri poin dari kandang Sriwijaya FC menjadi sebuah keharusan. Mereka tak bisa lagi menerima kekalahan, karena posisi semakin terpuruk di dasar klasemen.

Pelatih PSMS, Peter Butler menyadari tidak mudah bagi anak asuhnya untuk menjalani pertandingan nanti. Sriwijaya FC dianggapnya sebagai tim kuat ketika bermain di kandang sendiri.

"Pertandingan di sini selalu sangat sulit. Mereka punya banyak pemain berbahaya. Kita menaruh rasa hormat kepada mereka, tapi kita tidak boleh kalah," ujar Butler.

Tekad yang sama diutarakan gelandang PSMS, Rachmad Hidayat. Pernah membela Sriwijaya FC dalam waktu yang lama, dia berharap bisa memberi kontribusi besar pada pertandingan nanti.

"Target kami bisa mencuri poin dari pertandingan ini. Semoga saya bisa mencetak gol ke gawang mantan tim," tutur Rachmad.

Perkiraan Susunan Pemain
Sriwijaya FC (4-3-3):
Teja Paku Alam;
Jeki Arisandi, Alan Henrique, Goran Ganchev, Zalnando;
Marckho Sandy Merauje, Nur Iskandar, Risky Dwi Ramadhana;
Esteban Vizcarra, Manuchekhr Dzhalilov, Yogi Rahadian
Pelatih: Subangkit
Cadangan: Dikri Yusron, Ahmad Faris, Mahamadou Alhadji, Roby Andika, Zulfiandi, Alberto Goncalves, Beri Rahmada

PSMS (4-3-3)
Abdul Rohim;
Alexandros Tanidis, Roni Fatahilah, Gusti Sandria, Reinaldo Lobo;
Shohei Matsunaga, Rachmad Hidayat, Legimin Raharjo;
Fredyan Wahyu, Felipe dos Santos Martins, Antoni Putro Nugroho
Pelatih: Peter Butler
Cadangan: Dhika Bayangkara, Muhammad Roby, Wanda Syahputra, Danie Pratama, Erwin Ramdani, Donni Dio Hasibuan, Abdul Aziz Lufti

Pertemuan Terakhir
18/05/2018 Liga 1 - PSMS 1-0 Sriwijaya FC
17/02/2018 PP - PSMS 0-4 Sriwijaya FC
26/01/2018 PP - PSMS 0-2 Sriwijaya FC. *** 

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/