Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
PT Pertamina Siap Dukung PB Percasi Lahirkan Pecatur Andal
Olahraga
20 jam yang lalu
PT Pertamina Siap Dukung PB Percasi Lahirkan Pecatur Andal
2
Susanto Megaranto Kalah, IM Gilbert Elroy Tarigan Bermain Remis
Olahraga
20 jam yang lalu
Susanto Megaranto Kalah, IM Gilbert Elroy Tarigan Bermain Remis
3
Dapak Izin SC Heerenveen, Nathan Siap Bela Timnas U 23 Indonesia Hadapi Korsel
Olahraga
2 jam yang lalu
Dapak Izin SC Heerenveen, Nathan Siap Bela Timnas U 23 Indonesia Hadapi Korsel
4
Mila Kunis dan Ashton Kutcher Tolak Perankan Kembali Film "That '90s Show" Season 2
Umum
2 jam yang lalu
Mila Kunis dan Ashton Kutcher Tolak Perankan Kembali Film That 90s Show Season 2
5
Soal Berbagi Sembako, Inul Daratista Balas Kritikan Netizen
Umum
1 jam yang lalu
Soal Berbagi Sembako, Inul Daratista Balas Kritikan Netizen
6
Perjuangan Melawan Penyakit SPS, Celine Dion Berharap Mukjizat
Umum
1 jam yang lalu
Perjuangan Melawan Penyakit SPS, Celine Dion Berharap Mukjizat
Home  /  Berita  /  GoNews Group

Sejak Kapal Keruk Timah Beroperasi, Hasil Tangkapan Nelayan Rangsang Berkurang

Sejak Kapal Keruk Timah Beroperasi, Hasil Tangkapan Nelayan Rangsang Berkurang
Jum'at, 07 Desember 2018 07:56 WIB
Penulis: Safrizal
SELATPANJANG - Sejak beroperasinya kapal keruk milik PT Timah di Kepulauan Meranti, Rau, masalah baru mulai muncul, salah satunya adalah semakin berkurangnya hasil tangkapan ikan. Jika dulu nelayan bisa mendapatkan 600 kilogram perbulan, saat ini jauh merosot.

Hal ini disampaikan A Ling, perwakilan nelayan gumbang Rangsang saat berdialog dengan Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Irwan MSi di Kantor Camat Rangsang.

A Ling menjelaskan, dulu jumlah tangkapan ikan nelayan bisa mencapai 600 kilogram perbulan. Tapi sejak beroperasinya kapal keruk pasir timah di perairan laut Tanjungsamak, pendapatan ikan nelayan jauh menurun.

Pada kesempatan itu, Bupati Irwan dan rombongan dengan perwakilan masyarakat nelayan gumbang memberikan solusi yaitu PT Timah akan memberi kompensasi kepada masyarakat nelayan sebesar Rp50 juta per desa setiap bulan.

''Masyarakat nelayan yang terkena dampak tiap bulan akan mendapat bantuan uang. Siapa yang dilibatkan, semua diatur oleh kepala desa dan perangkat desa,'' kata Bupati Irwan.

Selain itu, Bupati Irwan juga mengupayakan mencari tempat menjaring ikan yang baru bagi nelayan. Ia pun telah mengintruksikan instansi terkait untuk memetakan lokasi sumber ikan dengan memanfaatkan teknologi GPS. Sehingga nelayan kembali dapat melaut dengan hasil tangkapan yang lebih baik.

Upaya lainnya dikatakan orang nomor satu di Kepulauan Meranti itu akan mencoba mengkomunikasikan lagi dengan managemen PT Timah untuk mencari solusi terbaik. "Saya akan berkomunikasi dengan managemen PT Timah," kata Bupati Irwan.

Bupati meminta masyarakat terus menjalin kerjasama yang baik dengan pihak PT Timah. Sebab, dengan beroperasinya perusahaan tersebut, diyakini akan mampu mendongkrak ekonomi masyarakat sekitar. Keberadaan PT Timah akan berdampak positif pada perputaran uang yang cepat di wilayah operasional.

Dalam dialognya bersama nelayan yang juga petani kelapa, Bupati Irwan juga berjanji akan mencarikan solusi rendahnya harga jual kelapa. Kedepan diupayakan adanya pabrik pengolahan minyak kelapa, sehingga hasil kebun nelayan itu bisa dijual dengan harga yang lebih tinggi. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/