Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Kadispora DKI Optimistis Timnas U-23 Indonesia Raih Tiket ke Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
23 jam yang lalu
Kadispora DKI Optimistis Timnas U-23 Indonesia Raih Tiket ke Olimpiade 2024 Paris
2
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak
Olahraga
23 jam yang lalu
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak
3
Pemprov DKI Adakan Nobar Indonesia Lawan Irak di Piala Asia U 23
Olahraga
23 jam yang lalu
Pemprov DKI Adakan Nobar Indonesia Lawan Irak di Piala Asia U 23
4
Lawan Irak, Ini Harapan Iwan Bule Jelang Laga Timnas Indonesia
Olahraga
20 jam yang lalu
Lawan Irak, Ini Harapan Iwan Bule Jelang Laga Timnas Indonesia
5
Persib Bersiap Menyongsong Championship Series
Olahraga
18 jam yang lalu
Persib Bersiap Menyongsong Championship Series
Home  /  Berita  /  Umum

PLN Investasikan Rp1,9 Miliar untuk Melistriki Desa Terpencil di Lampung

PLN Investasikan Rp1,9 Miliar untuk Melistriki Desa Terpencil di Lampung
Ilustrasi listrik desa. (foto: ist./kabarselebes.id)
Minggu, 03 Oktober 2021 14:49 WIB
PESISIR BARAT - General Manager PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) UID Lampung, I Gede Agung Sindu Putra dalam siaran resmi yang dikutip Minggu (3/10/2021) mengungkapkan, pihaknya telah melistriki wilayah desa atau pekon Marang, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung.

"Butuh dana Rp1,9 miliar untuk melistriki kediaman 159 kepala keluarga di desa terpencil tersebut atau sekitar Rp11 juta untuk melistriki setiap pelanggan," terang Agung dikutip GoNEWS.co.

Ia menjelaskan, dana itu digunakan untuk membangun jaringan tegangan menengah sepanjang 5,5 kilometer sirkuit (kms) dan jaringan tegangan rendah sepanjang 4,6 kms. PLN bergerak cepat, pembangunan infrastruktur kelistrikan di desa rampung dalam waktu enam bulan.

"Kehadiran listrik diharapkan bisa menjadi katalisator peningkatan kualitas kesejahteraan sesuai yang tertuang dalam misi PLN," tuturnya.

Sindu menjelaskan, Pekon Marang merupakan desa ke-24 di Kabupaten Pesisir Barat yang berhasil dinyalakan PLN sejak tahun 2020 hingga September 2021. Berbagai kendala dihadapi oleh PLN dalam melakukan percepatan pembangunan. Di antaranya infrastruktur jalan yang tak memadai serta kondisi geografis yang sulit untuk ditempuh. Rencananya, PLN menuntaskan rasio desa berlistrik 100 persen pada tahun 2022.

"Perjuangan PLN untuk melistriki hingga pelosok nusantara cukup berat, PLN mengucapkan terima kasih atas keterlibatan dan bantuan kerja sama seluruh stakeholder baik masyarakat, pemerintahan daerah dan aparat keamanan dalam mendukung suksesnya program rasio desa berlistrik 100 persen pada tahun 2022," ucap Agung.***

Editor:Muhammad Dzulfiqar
Kategori:Umum, Lampung
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/