Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
Olahraga
5 jam yang lalu
Manager Timnas Putra dan Timnas Wanita Indonesia Terisi
2
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
Olahraga
4 jam yang lalu
Bambang Asdianto Bicara Kesiapan Pemain Timnas Basket Indonesia Jelang SEABA U-18 Women’s di Thailand
3
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
Olahraga
3 jam yang lalu
Veddriq Juara di Shanghai, Panjat Tebing Selangkah Lagi Tambah Tiket Ke Olimpiade 2024 Paris
4
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
Olahraga
3 jam yang lalu
Rakor PON XXI di Medan, Menpora Dito Sebut Kesiapan Sumatera Utara Sudah Matang
5
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
Umum
3 jam yang lalu
Lestarikan Warisan Budaya Batak Lewat Konser Musik Anak Ni Raja
Home  /  Berita  /  Olahraga
SEA Games 2021 Hanoi, Vietnam, 12-23 Mei 2022

Indonesia Peringkat Ketiga, Komisi X DPR Sebut Berkat Penerapan DBON dan Pembentukan Tim Review

Indonesia Peringkat Ketiga, Komisi X DPR Sebut Berkat Penerapan DBON dan Pembentukan Tim Review
Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian. (Foto: Humas Kemenpora)
Selasa, 24 Mei 2022 16:02 WIB
Penulis: Azhari Nasution
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Hetifah Sjaifudian turut bangga dan memberikan apresiasi atas prestasi yang ditorehkan kontingen Indonesia pada SEA Games 2021 Vietnam. Sebab, Indonesia berhasil menembus tiga besar dan memperbaiki prestasi di SEA Games sebelumnya di Filipina.

Legislator Golkar ini menilai, keberhasilan tim Indonesia di SEA Games berkat sinergi dan kerjasama dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Komite Olimpiade Indonesia (KOI)/NOC Indonesia, Federasi olahraga, pelatih dan semua atlet.

"Indonesia menembus tiga besar SEA Games. Apresiasi saya berikan kepada seluruh pihak yang telah bersinergi, baik dari Kemenpora, KOI, KONI, pengurus cabang olahraga, pelatih, dan atlet yang telah menjalankan proses pembinaan berkesinambungan dari level daerah hingga ke pusat," ujar Hetifah di Jakarta, Senin (23/5).

Menurut dia, prestasi ini diraih berkat penerapan Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) dan dibentuknya tim review oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali ldalam menyeleksi atlet yang diberangkatkan ke multi event Asia Tenggara tersebut.

Dengan demikian, semua cabang olahraga membawa pulang medali. Dia mencontohkan, cabang olahraga bola basket berhasil mendapatkan emas setelah absen dari tahun 1977. Demikian juga dengan Panahan yang menyabet 5 emas dan menjadi juara umum dan cabang olahraga lainnya.

"Keberhasilan ini menunjukkan bahwa Indonesia on the right track menuju target prestasi DBON," ucapnya.

Disamping itu, menurutnya pembentukan tim review yang diisi para akademisi, praktisi, KONI dan KOI sudah membuahkan hasil dalam prestasi olahraga sangat penting dalam dalam melakukan seleksi atlet yang berpotensi meraih medali.

"Keberadaan tim review cukup penting untuk seleksi final. Jadi semua atlet Pelatnas dapat lebih bersemangat untuk menunjukkan performa terbaiknya agar dapat diberangkatkan," ucapnya.

Dengan prestasi ini, Hetifah menilai Menpora Amali berhasil mewujudkan harapan Presiden Joko Widodo untuk masuk di tiga besar peraih medali.

"Menpora telah mencapai target Sea Games. Kemarin juga Paralimpiade Tokyo 2020 bahkan melampaui target. Semoga terus meningkat ke depannya dan mencapai target 2044 mencapai 15 besar olimpiade," harapnya.

Selanjutnya, politikus asal Kalimantan Timur ini berjanji akan memperjuangkan agar anggaran pembinaan atlet bisa ditingkatkan lagi.

"Saya juga akan memperjuangkan agar anggaran pembinaan atlet ditingkatkan, sehingga lebih banyak lagi atlet muda yang dapat dibina Pelatnas dan juga atlet berpotensi emas yang dapat kita berangkatkan ke ajang internasional," pungkasnya. ***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/