Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Hadapi Uzbekistan di Semifinal, Timnas U 23 Indonesia Diharapkan Bisa Tampil Seperti Lawan Korsel
Olahraga
23 jam yang lalu
Hadapi Uzbekistan di Semifinal, Timnas U 23 Indonesia Diharapkan Bisa Tampil Seperti Lawan Korsel
2
PSIS Semarang Terus Jaga Asa Tembus 4 Besar
Olahraga
6 jam yang lalu
PSIS Semarang Terus Jaga Asa Tembus 4 Besar
3
Arema FC Fokus Recovery Hadapi Laga Terakhir
Olahraga
5 jam yang lalu
Arema FC Fokus Recovery Hadapi Laga Terakhir
4
Kemenangan Penting Persija dari RANS Nusantara
Olahraga
5 jam yang lalu
Kemenangan Penting Persija dari RANS Nusantara
5
Persebaya Ingin Menang dengan Kebanggaan di Laga Terakhir
Olahraga
5 jam yang lalu
Persebaya Ingin Menang dengan Kebanggaan di Laga Terakhir
6
Beri Kesempatan Pemain Minim Bermain, Marcelo Rospide Fokus Strategi Hadapi Persebaya
Olahraga
5 jam yang lalu
Beri Kesempatan Pemain Minim Bermain, Marcelo Rospide Fokus Strategi Hadapi Persebaya
Home  /  Berita  /  Peristiwa

Pacu Jalur hingga Bakar Tongkang Masuk dalam Agenda Karisma Event Nusantara Festival 2023

Pacu Jalur hingga Bakar Tongkang Masuk dalam Agenda Karisma Event Nusantara Festival 2023
Festival Pacu Jalur Taluk Kuantan 2022 lalu. (Foto: Dok. Kemenparekraf)
Senin, 30 Januari 2023 15:23 WIB
Penulis: Muslikhin Effendy

JAKARTA - Empat agenda pariwisata Provinsi Riau masuk dalam Karisma Event Nusantara (KEN) Festival 2023. Kabar baik ini disampaikan langsung oleh Menteri Pariwisata, Sandiaga Salahuddin Uno, Sabtu (28/1/2023) di Jakarta.

Empat agenda pariwisata Riau yang berhasil lolos KEN Festival 2023 Kementerian Pariwisata (Kemenparekraf) adalah, Festival Pacu jalur, Kenduri Riau, Festival Subayang, dan Festival Bakar Tongkang.

Festival Subayang akan diselenggarakan pada bulan Maret 2023. Lalu, Festival Bakar Tongkang akan dilaksanakan pada bulan Juli 2023. Kemudian, event Kenduri Riau akan digelar pada bulan Agustus 2023. Selanjutnya, Festival Pacu Jalur dilaksanakan pada bulan September 2023.

"Empat genda pariwisata Provinsi Riau masuk dalam Karisma Event Nusantara (KEN) Festival 2023. Kita harapkan, empat event ini bisa membangkitkan UMKM di Riau," ujar Sandiaga, Senin (30/1/2023) di Jakarta.

"Dari semua event (acara), yang paling menyentuh saya adalah harapan dari para masyarakat maupun UMKM (Usaha Mikro, Kecil, Menengah) untuk segera bangkit, karena setiap event ini membuka peluang usaha, lapangan kerja, dan mengangkat budaya setempat," kata Sandiaga Uno menambahkan.

Tidak hanya itu, Presiden Joko Widodo juga turut mendukung KEN dan SPORTIVE 2023. "Tahun ini akan menjadi momen kebangkitan pariwisata Indonesia. Untuk itu, kita harus berkolaborasi, memperbaiki kualitas destinasi melalui atraksi dan event menarik yang menampilkan inovasi dan kreativitas," kata Presiden secara virtual saat peluncuran, Sabtu (28/1/2023).

Menparekraf menjelaskan, dalam KEN 2023 terdapat 110 kegiatan dalam bentuk pertunjukan seni dan budaya, serta pameran UMKM yang telah dikurasi dari 38 provinsi di Indonesia. Adapun bidang penilaian yang menjadi standar kurasi KEN yakni aspek pariwisata dan ekonomi kreatif, inovasi dan kreativitas, manajemen event, strategi komunikasi, serta pengembangan bisnis dan manajemen.

Sementara itu, untuk kegiatan SPORTIVE, terdapat 65 kegiatan yang akan digelar di seluruh Indonesia. "Event ini akan menjadi magnet untuk menarik sebanyak banyaknya kunjungan wisatawan Nusantara dan mancanegara untuk datang dan menikmati keunikan pariwisata Indonesia," kata Sandiaga.

Pada acara peluncuran KEN dan SPORTIVE 2023, terdapat beragam kegiatan yang dibagi berdasarkan tema dalam bentuk pulau. Adapun lima pulau yang memeriahkan acara peluncuran KEN dan SPORTIVE yakni Pulau Olahraga, Pulau Musik, Pulau Budaya, Pulau Seni, dan Pulau Karnaval.

Ditambah Pasar Kaget sebagai tempat memasarkan aneka produk UMKM Nusantara. "Kita ingin kunjungan wisatawan mancanegara dan wisatawan nusantara semakin berkualitas dan berdampak kepada ekonomi," tutur Menparekraf.

Beberapa kegiatan seni dan budaya yang turut hadir memeriahkan peluncuran KEN dan SPORTIVE 2023, antara lain Aceh Culinary Festival, Banjarmasin Sasirangan, dan Bogor Street Festival Cap Go Meh. Selain itu juga ada Festival Babukung, Festival Tenun Kulos, Pacu Jalur, Jember Fashion Carnival, dan Samosir Music Internasional.***

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/