Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Lawan Bali United, Thomas Doll Harapkan Pemain Persija Jakarta Bugar
Olahraga
21 jam yang lalu
Lawan Bali United, Thomas Doll Harapkan Pemain Persija Jakarta Bugar
2
Persis Solo Pantau Fisik Pemain Selama Ramadan
Olahraga
21 jam yang lalu
Persis Solo Pantau Fisik Pemain Selama Ramadan
3
Dengan Tema Mawar Hitam, Pameran Busana Migi Rihasalay Pukau Pengunjung Indonesia Fashion Week 2024
Umum
23 jam yang lalu
Dengan Tema Mawar Hitam, Pameran Busana Migi Rihasalay Pukau Pengunjung Indonesia Fashion Week 2024
4
Cinta Laura Tetap Produktif di Bulan Ramadan
Umum
24 jam yang lalu
Cinta Laura Tetap Produktif di Bulan Ramadan
5
Nova Arianto Panggil 36 Pemain untuk Seleksi Timnas U-16 Tahap Kedua
Olahraga
22 jam yang lalu
Nova Arianto Panggil 36 Pemain untuk Seleksi Timnas U-16 Tahap Kedua
6
Ilhamsyah Bersyukur Menit Bermain Bertambah
Olahraga
21 jam yang lalu
Ilhamsyah Bersyukur Menit Bermain Bertambah
Home  /  Berita  /  GoNews Group

Raih Penghargaan dari Kemenperin, Bukti RAPP sebagai Green Industry

Raih Penghargaan dari Kemenperin, Bukti RAPP sebagai Green Industry
Penyerahan Penghargaan Industri Hijau diserahkan langsung kepada RAPP oleh Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Selasa (20/12). Penghargaan ini merupakan bukti kinerja pengelolaan lingkungan yang baik dan ketaatan terhadap semua peraturan pengelolaan
Kamis, 22 Desember 2016 06:34 WIB

JAKARTA - PT.Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) menerima Penghargaan Industri Hijau dalam Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan (PROPER) kriteria level empat dari Kementerian Perindustrian. Penyerahan penghargaan ini diserahkan langsung oleh Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Selasa (20/12). Penghargaan Industri Hijau merupakan program tahunan Kementerian Perindustrian yang bertujuan untuk memberikan motivasi kepada perusahan industri agar menerapkan prinsip Industri Hijau (Green Industry) dalam proses produksinya. Penghargaan Industri Hijau dibagi atas 5 (lima) Level berdasarkan rentang/interval nilai yang diperoleh.

Penilaian Industri Hijau untuk industri besar didasarkan pada hal hal seperti Proses Produksi, meliputi program efisiensi produksi Kriteria Penilaian penggunaan Material energi, air, teknologi proses sumber daya manusia, dan lingkungan kerja di ruang proses produksi. Kriteria kedua adalah Kinerja Pengelolaan Limbah/Emisi, meliputi program penurunan emisi CO2e, pemenuhan baku mutu lingkungan, dan sarana pengelolaan limbah/emisi dan juga kriteria mengenai Manajemen Perusahaan, meliputi sertifikasi, CSR, penghargaan, dan kesehatan karyawan.

Mill Environment RAPP, Kasman menyatakan bahwa penghargaan ini menjadi motivasi mengingat merupakan penghargaan terhadap komitmen yang tinggi oleh setiap level dan fungsi di seluruh organisasi dalam menjaga lingkungan di setiap tahapan operasi perusahaan.

“Melalui penghargaan Industri Hijau ini, menjadi motivasi bagi kami semua untuk semakin menjunjung komitmen dalam melaksanaan industri hijau,”ujar Kasman.

Direktur RAPP, Rudi  Fajar mengungkapkan bahwa dengan mendapatkan penghargaan Industri Hijau ini, mengindikasikan bahwa RAPP telah menunjukkan kinerja pengelolaan lingkungan yang baik dan ketaatannya terhadap semua peraturan pengelolaan lingkungan yang berlaku.

“Ini merupakan bentuk komitmen kami terhadap lingkungan, dimana melalui pengelolaan baik akan tercipta industri yang berkelanjutan. Tentu hal ini juga sesuai dengan salah satu prinsip perusahaan yakni good for climate. Kami senantiasa akan terus meningkatkan kinerja untuk menerapkan industri hijau serta akan terus melakukan evaluasi sabagai bagian dari ketaatan terhadap peraturan pengelolaan lingkungan yang sudah ditetapkan pemerintah,” ujar Rudi. (rls)

Editor:Hermanto Ansam
Kategori:Umum, Riau, GoNews Group
wwwwwwhttps://green.radenintan.ac.id/max/https://bkpsdm.tanahlautkab.go.id/galaxy/https://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/