Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Mandiri 3X3 Indonesia Tournament 2024 Disambut Antusias di Medan
Olahraga
22 jam yang lalu
Mandiri 3X3 Indonesia Tournament 2024 Disambut Antusias di Medan
2
Kejutan, Aditya Tahan Remis Unggulan Pertama di Pertamina Indonesia Grand Master Tournament 2024
Olahraga
24 jam yang lalu
Kejutan, Aditya Tahan Remis Unggulan Pertama di Pertamina Indonesia Grand Master Tournament 2024
3
Pelita Jaya Jadi Tim Pertama Lolos BCL Asia, Coach Ahang Blak-blakan Terkait Persaingan di Next Round
Olahraga
16 jam yang lalu
Pelita Jaya Jadi Tim Pertama Lolos BCL Asia, Coach Ahang Blak-blakan Terkait Persaingan di Next Round
4
UEA Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 FIFA 2027
Olahraga
17 jam yang lalu
UEA Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 FIFA 2027
5
Duel Fisik dan Membaca Permainan Itu Keunggulan Sergio Ramos
Olahraga
21 jam yang lalu
Duel Fisik dan Membaca Permainan Itu Keunggulan Sergio Ramos
6
Penuhi Target ke Semifinal Piala Asia U 23, Timnas Indonesia Selangkah Lagi Raih Tiket ke Paris
Olahraga
11 jam yang lalu
Penuhi Target ke Semifinal Piala Asia U 23, Timnas Indonesia Selangkah Lagi Raih Tiket ke Paris
Home  /  Berita  /  Umum

Kabar Gembira untuk Penderita Bibir Sumbing di Aceh

Kabar Gembira untuk Penderita Bibir Sumbing di Aceh
Koordinator Yayasan Smile Train Indonesia, Perwakilan Aceh, Rahmad Maulizar.
Rabu, 22 Februari 2017 23:15 WIB
Penulis: Joniful Bahri

BIREUEN - Yayasan Smile Train Indonesia, Perwakilan Aceh yang bergerak di bidang pengobatan gratis untuk penderita bibir sumbing dan bedah langit-langit bocor, kini mulai mendata jumlah penderita hingga ke gampong-gampong di Bireuen.

Koordinator Yayasan Smile Train Indonesia, Perwakilan Aceh, Rahmad Maulizar kepada GoAceh,  Rabu (22/2/2017) menyebutkan, selama  tiga hari ini, pihaknya mulai mendata dan  mencari penderita bibir sumbing dan penderita langit-langit bocor di Bireuen dan Lhokseumawe.

Kegiatan kemanusian ini menurut mereka, dilakukan untuk membantu masyarakat, terutama  penderita bibir sumbing agar mendapatkan pengobatan gratis dari Yayasan Smile Train Indonesia.

“Hingga hari ini, saya telah mendapatkan lima warga penderita bibir sumbing di Bireuen.  Nanti akan diupayakan untuk dioperasi bibir sumbing gratis di Rumah Sakit Malahayati Banda Aceh,” kata Rahmad.

Dikatakannya, aksi sosial yang dirintis ini, sudah berlangsung beberapa tahun lalu.  Sementara jumlah pasien yang telah dioperasi secara gratis di Rumah Sakit Malahayati, Banda Aceh, sudah cukup banyak.

“Alhamdulillah, hingga saat ini sudah banyak anak-anak Aceh yang sudah normal setelah menjelani operasi,  ke depan kami akan terus mencari anak-anak Aceh yang mengalami bibir sumbing untuk terbantu,” ujar Rahmad yang juga duta sumbing Aceh ini.

Diakui Rahmad, kegiatan sosial yang diprakarsai Yayasan International Smile Train ini berpusat di New York, bertujuan memberikan pelayanan bagi anak-anak Aceh, salah satu adalah Rahmad.

Rahmad menjelaskan, ia sempat menjalani 7 kali operasi sepanjang tahun 2009 hingga 2011, yang dilakukan oleh Muhammad Jailani,  Specialis Bedah Plastik Rekontruksi.

Dengan melihat sosok dokter ini, ia tergugah hatinya dan ikut peduli terhadap penderita bibir sumbing. Terutama anak-anak Aceh dengan ikut bergabung membantu sang dokter,  mencari penderita untuk dioperasi gratis.

“Kami berharap bagi masyarakat Bireuen, Lhokseumawe dan Aceh umumnya, bila ada keluargnya yang menderita bibir sumbing dan langit-langit bocor, segera menghubungi ke nomor 081360395730 (Rahmad Maulizar). Kami juga siap membantu dijemput  untuk dioperasi secara gratis setiap hari Minggu, di Rumah Sakit Malahayati Banda Aceh,” beber Rahmad.

Editor:Zuamar
Kategori:Aceh, Umum
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/