Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Hadapi Red Sparks, Agustin Wulandari: Kami Akan Berikan Penampilan Terbaik
Olahraga
23 jam yang lalu
Hadapi Red Sparks, Agustin Wulandari: Kami Akan Berikan Penampilan Terbaik
2
Billie Eilish Unjuk Kedalaman Emosional di Album Terbaru 'Hit Me Hard and Soft'
Umum
22 jam yang lalu
Billie Eilish Unjuk Kedalaman Emosional di Album Terbaru Hit Me Hard and Soft
3
Vicky Prasetyo Sudah Siapkan Kematian Usai Ultah ke-40
Umum
22 jam yang lalu
Vicky Prasetyo Sudah Siapkan Kematian Usai Ultah ke-40
4
Megawati Ungkap Rahasia Kuat Bertahan dan Meraih Sukses di Red Sparks
Olahraga
23 jam yang lalu
Megawati Ungkap Rahasia Kuat Bertahan dan Meraih Sukses di Red Sparks
5
Rihanna Sebut Album Barunya Istimewa
Umum
22 jam yang lalu
Rihanna Sebut Album Barunya Istimewa
6
Meski Terjal, Peluang Persis Ke 4 Besar Masih Terbuka
Olahraga
2 jam yang lalu
Meski Terjal, Peluang Persis Ke 4 Besar Masih Terbuka
Home  /  Berita  /  Pemerintahan

Perusahaan Pemenang Lelang Tidak Siap, Pasar Murah Ramadan Pemkab Bengkalis Gagal Dilaksanakan

Perusahaan Pemenang Lelang Tidak Siap, Pasar Murah Ramadan Pemkab Bengkalis Gagal Dilaksanakan
Kepala Bidang Pengembangan Perdagangan, Burhanuddin.
Senin, 11 Juni 2018 08:37 WIB
Penulis: Ismail
BENGKALIS- Pengadaan bahan pokok untuk kegiatan Pasar Murah Ramadhan dan menjelang Idul Fitri 1439 H/2018 M Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten Bengkalis gagal dilaksanakan di 10 kecamatan. Hal ini dikarenakan perusahaan pemenang lelang tidak siap.

Kepala Bidang Pengembangan Perdagangan, Burhanuddin kepada sejumlah wartawan mengungkapkan Pasar Murah untuk masyarakat kurang mampu seyogyanya dilaksanakan menjelang Idul Fitri Namun untuk 10 kecamatan terpaksa ditunda karena ketidaksanggupan perusahaan penyedia.

Dari 11 kecamatan yang akan dilaksanakan Pasar Murah , hanya 1 kecamatan yang sudah direalisasikan, yaitu Pasar Murah di Kecamatan Bandar Laksamana. Rencana Pasar Murah bersubsidi dijual dengan harga Rp50 ribu perpaket yang dibagi dalam empat regional.

Regional I (Kecamatan Bantan dan Bengkalis), Regional II (Kecamatan Bukitbatu, Siakkecil, Bandar Laksamana), Regional III (Kecamatan Mandau, Kecamatan Bathin Solapan, Pinggir, Talang Muandau), dan Regional IV (Kecamatan Rupat, Rupat Utara).

"Dari 11 kecamatan rencana pelaksanaan Pasar Murah Ramadhan ini hanya satu kecamatan yang bisa dilaksanakan, pada tanggal 8 Juni kemarin. Sedangkan 10 kecamatan lainnya terpaksa kita tunda karena ketidakpastian dari perusahaan pemenang lelang penyedia bahan pokok untuk Pasar Murah tersebut," ungkap Burhanuddin, Ahad (10/6/2018).

Kapan pelaksanaan Pasar Murah di 10 kecamatan tersebut dapat digelar, Burhanuddin belum dapat memastikan dan menunggu informasi lebih lanjut setelah Lebaran Idul Fitri mendatang.

"Oleh karena itu atas nama pemerintah, kami mohon maaf kepada masyarakat karena terjadi penundaan kegiatan Pasar Murah di 10 kecamatan. Penundaan ini bukanlah kelalaian dari pemerintah tetapi karena disebabkan kelalaian perusahaan pemenang tender atau lelang," ujarnya.

Sebelumnya menurut Burhanuddin, informasi yang diperoleh dari pihak perusahaan, sanggup menyiapkan paket bahan pokok mulai dari safari Ramadhan, dan sempat berjanji akan menyediakan paket Pasar Murah itu, sejak tanggal 5-7 Juni, namun ternyata hanya satu Kecamatan Bandar Laksamana saja yang mampu dipenuhi oleh perusahaan pada 8 Juni.

"Akibat kelalaian perusahaan itu, kita juga sudah melayangkan surat teguran untuk kedua kalinya. Dan perusahaan membalas surat dengan meminta perpanjangan waktu atau adendum. Dan kita juga sudah musyawarah dan akan berkonsultasi dengan Unit Layanan Pengadaan (ULP) setelah lebaran nanti," katanya lagi.

Sementara itu, perusahaan-perusahaan pemenang lelang tersebut belum berhasil dikonfirmasi untuk memberikan penjelasan.

Berikut nama-nama perusahaan pemenang lelang penyedia bahan pokok Disdaperin Bengkalis diduga "lalai" sediakan bahan pokok mengakibatkan tertundanya kegiatan Pasar Murah Ramadhan 2018, yaitu CV. Global Internusa nilai kontrak sebesar Rp563,75 juta untuk Regional I, juga CV. Global Internusa nilai kontrak Rp441,125 juta untuk Regional II.

Selanjutnya, CV. Fajar dengan nilai kontrak Rp659,788 juta untuk Regional III dan CV. Karya Darma Buana, nilai kontrak Rp412,61 juta untuk Regional IV.*** #BENGKALIS

Kategori:Pemerintahan
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/